Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Alexis Sanchez Cetak Perekik Rudal dari 25 Meter, Lionel Messi Terkejar

By Beri Bagja - Rabu, 2 Februari 2022 | 06:51 WIB
Alexis Sanchez cetak gol tendangan bebas saat timnas Cile kalahkan Bolivia di kualifikasi Piala Dunia 2022 (1/2/2022). (TYC SPORTS)

BOLASPORT.COM - Alexis Sanchez cetak gol perekik jarak jauh guna membawa timnas Cile menang atas Bolivia di kualifikasi Piala Dunia 2022 dan mengejar torehan Lionel Messi.

Samai jumlah gol Lionel Messi di kualifikasi Piala Dunia 2022, Alexis Sanchez tampil sebagai pemikul harapan timnas Cile untuk lolos ke Qatar.

Selasa (1/2/2022) atau Rabu pagi WIB, penyerang Inter Milan tersebut membawa La Roja menaklukkan tuan rumah Bolivia 3-2 pada matchday 16 kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol di La Paz.

Sanchez mengukir 2 gol dalam pertandingan sulit di tengah tipisnya oksigen dataran tinggi dan kondisi lapangan penuh genangan.

Lesakan pertamanya lahir dari momen memukau melalui perekik alias tendangan bebas berjarak sekira 25 meter dari gawang.

Cile mendapatkan sepak bebas di sisi kanan pertahanan Bolivia.

Dalam posisi itu, mungkin lazimnya eksekutor mengarahkan bola sebagai umpan untuk disambar rekan setim di muka gawang.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia - Korea Selatan Lolos 11 Kali, Jepang Selangkah Lagi

Namun, Sanchez memilih melepaskan tembakan keras bak rudal yang melesat kencang hingga gagal ditangkap kiper lawan.

Bola bersarang keras menggentarkan jala dan membuat Cile unggul 1-0 pada menit ke-14.