Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, bola tembakan kaki kirinya meleset ke sisi kiri gawang.
Bruno Fernandes ganti mengganggu pertahanan Burnley pada menit ke-55 melalui tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti.
Tembakannya pun gagal menaklukkan Nick Pope.
Kedua tim masih berusaha mencari gol untuk mengunci kemenangan.
Namun, tak ada gol yang tercipta.
Ralf Rangnick kemudian memasukkan Cristiano Ronaldo untuk menggantikan Edinson Cavani pada menit ke-68.
67' Approaching the final 20 minutes, come on! 1-1#BURMUN | #UTC pic.twitter.com/5AA5PREN2x
— Burnley FC (@BurnleyOfficial) February 8, 2022
Kehadiran Ronaldo belum bisa memberikan efek instan yang diharapkan.
Jadon Sancho nyaris menjadi penyelamat Man United pada menit ke-71.
Menerima umpan Bruno Fernandes, Sancho melepaskan tembakan kaki kanan. Bola masih bisa diblok oleh Nick Pope.
Skor 1-1 masih bertahan hingga pertandingan memasuki menit ke-75.