Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bukannya menyamakan kedudukan, AS Roma malah kembali kebobolan pada menit ke-69.
Kali ini, Alexis Sanchez melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti dan sukses mengirim bola bersarang ke pojok atas gawang AS Roma.
Dengan hasil tersebut, AS Roma pun tersingkir dari ajang Coppa Italia.
Baca Juga: Dosa Harry Maguire Bikin Suporter Man United Ngamuk, Langsung Trending Topic
Meski menelan kekalahan, Jose Mourinho mengaku tetap bangga dengan kinerja anak asuhnya.
"Saya datang ke sini malam ini untuk menang, saya di sini untuk Roma saya dan orang-orang saya sekarang adalah penggemar Roma," kata Mourinho seperti dikutip BolaSport.com dari SBNation.
"Kami tidak mampu memenangkan pertandingan."
"Kami tidak boleh melupakan lima menit pertama, tetapi bagi saya, entah bagaimana bisa memblokir lima menit itu dari pikiran saya."
"Saya akan mengatakan bahwa Roma bermain sangat baik melawan tim yang tidak mudah untuk dilawan dengan baik," tutur juru taktik asal Portugal itu menambahkan.
Baca Juga: Tendang dan Pukul Kucing Peliharaan, Bek Buangan Chelsea Terancam Sanksi