Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Keluar Uang Banyak, Man United Masih Belum Bisa Juara Liga Inggris

By Ivan Rahardianto - Kamis, 10 Februari 2022 | 18:15 WIB
Para pemain Manchester United merayakan gol Paul Pogba (kiri) ke gawang Burnley pada laga di Turf Moor, Selasa (8/2/2022) atau Rabu dini hari WIB (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

BOLASPORT.COM- Manchester United masih belum bisa menjuarai Liga Inggris padahal sudah keluarkan uang banyak dari pembelian pemain.

Ketika masih dilatih oleh Sir Alex Ferguson, Mancheter United adalah tim yang bergelimang prestasi.

Bersama Sir Alex Ferguson, Manchester United berhasil meraih 13 gelar Liga Inggris dan dua gelar Liga Champions.

Dengan raihan tersebut, Manchester United menjadi salah satu tim tersukes di Inggris.

Namun, semenjak Sir Alex Ferguson memutuskan pensiun pada akhir musim 2012-2013, The Red Devils seperti kehilangan tajinya.

Baca Juga: Dikecam Karena Kerap Kabur Usai Laga, Cristiano Ronaldo Akhirnya Beri Balasan

 

Manchester United tidak mampu mengulangi kesuksesan mereka di Liga Inggris dan Liga Champions.

Padahal semenjak ditinggal Sir Alex, Man United sudah mengeluarkan banyak uang untuk membeli pemain demi bisa menduplikasi kesuksesan sang pelatih legendaris.

Romelo Lukaku, Nemanja Matic, Victor Lindelof, Jadon Sancho, dan Harry Maguire adalah sederet nama  dari sekian banyak pemain yang didatangkan Man United dalam kurun watu 10 tahun terakhir.

Dengan banyaknya uang yang dikeluarkan Man United untuk membeli pemain dalam 10 tahun terkakhir, menjadikan mereka sebagai klub boros.

Baca Juga: Punya Skuad Terkuat, Juergen Klopp Pede Liverpool Bisa Sapu Bersih 4 Gelar

Namun, pengeluaran banyak yang dilakukan oleh Man United justru tidak diimbangi oleh neraca pemasukannya.

Dilansir BolaSport.com dari Footbal Observatory, dalam kurun waktu  10 tahun terakhir, Manchester United, hanya mendapatkan untung sebesar  470 juta euro atau sekitar 7 triliun rupiah dari penjualan pemain.

TWITTER.COM/MUFCLATINOAMERI
Ralf Rangnick bersama Sir Alex Ferguson dalam partai Liga Champions antara Schalke vs Manchester United pada 2011.

Hal itu berbanding terbalik dengan pengeluarannya yang mencapai 1,545 miliar euro atau sekitar 24 triliun untuk membeli pemain.

Jika ditaksir kerugiannya, Man United dianggap tekor hingga 1,075 miliar euro atau setara 16 triliun rupiah.

Baca Juga: Idolakan Lionel Messi, Paus Fransiskus Kaget Terima Jersi Cristiano Ronaldo

Jika ada satu  pemain yang melambangkan kegagalan United di bursa transfer dalam 10 tahun terkahir, ipemain tu adalah Paul Pogba, yang diakuisisi  dari Juventus pada 2016 dengan biaya rekor klub sebesar 94 juta euro atau sekitar 1,8 triliun rupiah.

Investasi yang mengimplementasikan kegagalan transfer Man United dalam 10 tahun terakhir adalah perekrutan Paul Pogba dari Juventus.

Paul Pogba diakuisisi oleh Man United dari Juventus pada musim panas 2016 usai ditebus senilai 94 juta euro atau setara 1,8 triliun rupiah.

Harga mahal untuk pembelian Paul Pogba tidak sebanding dengan kualitasnya yang menunjukkan performa jeblok di atas  lapangan.

Baca Juga: Jempol Cristiano Ronaldo Lebih Menghasilkan dari Gaji di Man United

Alih-alih berprestasi bagi The Red Devils, Pogba justru kerap bersinggungan dengan masalah kebugaran dan intrik dengan pelatih seperti Jose Mourinho dan Ole Gunnar Solskjaer.

Dari pengeluaran besar yang sudah dilimpahkan oleh Man United, kenyataannya pasukan Ralf Rangnick masih belum bisa menjuarai Liga Inggris sejak musim 2012-2013.

TWITTER.COM/OPTAJOE
Dua pemain Manchester United, Bruno Fernandes dan Cristiano Ronaldo, cekcok dalam laga Liga Inggris kontra Wolverhampton Wanderers di Stadion Old Trafford, Senin (3/1/2022).

Man United gagal bersaing dengan Liverpool dan Manchester City dalam hal urusan persaingan gelar liga domestik pada musim 2021-2022.

Kedatangan Cristiano Ronaldo pada musim panas 2021 juga belum mampu mendongrak posisi skuad arahan Ralf Rangnick yang tercecer di urutan kelima klasemen sementara Liga Inggris.

Baca Juga: Everton Tertarik Datangkan Raumdeuter Andalan Bayern Muenchen

Cita-cita Man United untuk bisa mengulangi kejayaan di era Sir Alex dipercaya masih jauh dan belum akan hadir dalam waktu dekat.

Man United tercatat sudah gagal di Piala FA dan Piala Liga Inggris musim ini.

Mereka masih berkompetisi di Liga Champions dengan menapaki babak 16 besar dengan Atletico Madrid sebagai lawannya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P