Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Ajukan Satu Nama Pengganti Mees Hilgers dan Kevin Diks

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 10 Februari 2022 | 19:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat ditemui di Kantor Kemenpora, Kamis (10/2/2022). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengajukan satu nama baru pemain keturunan untuk menggantikan Mees Hilgers dan Kevin Diks.

Meski begitu, satu nama baru pemain keturunan itu masih dirahasiakan.

Sebelumnya PSSI memutuskan untuk membatalkan proses naturalisasi Mees Hilgers dan Kevin Diks.

Alasannya kedua pemain tersebut tidak mendapatkan restu dari orang tuanya masing-masing.

Sejatinya Mees Hilgers dan Kevin Diks sudah siap untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Hanya saja Mees Hilgers dan Kevin Diks meminta PSSI untuk berbicara kepada kedua orang tuanya untuk menjelaskan maksud dan tujuannya.

Baca Juga: Mees Hilgers dan Kevin Diks Batal Dinaturalisasi karena Tak Direstui Orang Tua

"Proses naturalisasi Mees Hilgers dan Kevin Diks kami drop."

"Kami tidak lanjutkan karena faktor izin orang tuanya," ucap Hasani Abdulgani kepada wartawan, Kamis (10/2/2022).

Hasani Abdulgani melanjutkan bahwa orang tua Mees Hilgers dan Kevin Diks tidak memberikan restu.

Baca Juga: Sandy Walsh dan Jordi Amat Direstui Menpora untuk Dinaturalisasi

Sebab, kedua orang tua Mees Hilgers dan Kevin Diks mengira anaknya itu bisa memiliki dua paspor ganda jika menjadi WNI.

Sementara di Indonesia hanya menganut satu kewarganegaraan.

Penyebab itu lah yang membuat proses naturalisasi Mees Hilgers dan Kevin Diks batal dilakukan.

Baca Juga: Ragnar Oratmangoen Tetap Jadi Cadangan, Shin Tae-yong yang Putuskan Tambah Pemain Keturunan atau Tidak untuk Timnas Indonesia

Shin Tae-yong pun sudah mengetahui itu dan meminta satu nama baru ke Hasani Abdulgani untuk ditindaklanjuti.

Hasani Abdulgani pun tidak membeberkan nama pemain keturunan yang diminta Shin Tae-yong.

"Saya sudah memberitahu ke Shin Tae-yong tadi siang sebelum rapat dilakukan."

Baca Juga: PSSI Kasih Waktu ke Mees Hilgers dan Kevin Diks,Terancam Tidak Bisa Bela Timnas Indonesia

"Shin Tae-yong meminta satu pemain keturunan untuk dinaturalisasi."

"Saya coba cari tahu dulu," tutup Hasani Abdulgani.

Saat ini hanya dua pemain keturunan yang akan dinaturalisasi oleh PSSI yakni Sandy Walsh dan Jordi Amat.

Baca Juga: Kepastian Mees Hilgers dan Kevin Diks Gabung Timnas Indonesia Tergantung Restu Orang Tua

Kedua pemain itu sudah menyerahkan dokumen pertanda memiliki darah Indonesia ke PSSI.

Dokumen tersebut pun sudah ada di Kemenpora dan akan ditindaklanjuti.

Kemenpora pun juga sudah menyetujui itu dan dalam waktu dekat proses naturalisasi Sandy Walsh serta Jordi Amat bisa dilakukan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P