Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persib Bandung berhasil mengalahkan PSS Sleman dengan skor 2-1 pada laga pekan ke-24 Liga 1 2021-2022, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (11/2/2022).
Pertandingan berjalan sengit sejak awal.
Bahkan pada babak pertama sudah ada tiga gol yang tercipta.
Rinciannya yakni dua untuk Persib dan satu untuk PSS Sleman.
Dua gol Persib Bandung dicetak oleh Erwin Ramdani (20') dan David da Silva (25').
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kalahkan PSM Makassar, Borneo FC Jauhkan Diri dari Kejaran Persija
Sebagai informasi, ini merupakan gol pertama bagi David da Silva bersama Persib Bandung.
Sementara itu, gol PSS Sleman dilesatkan oleh Wander Luiz (30').
Gol ini tentu spesial bagi Wander Luiz.
Pasalnya sebelum laga Wander Luiz memang berniat untuk membobol gawang Persib yang merupakan mantan klubnya.
Baca Juga: Barcelona Berupaya Maksimal Dapatkan Franck Kessie dari AC Milan
Sejatinya Persib memiliki kesempatan mencetak gol ketiganya pada babak pertama.
Pasalnya Persib memperoleh tendangan penalti pada menit ke-26 usai Asyraq Gufran dianggap melakukan hans ball di dalam kotak terlarang.
Namun Bruno yang menjadi eksekutor gagal melakukan tugasnya dengan baik.
Miswar Saputra mampu membaca tendangan Bruno.
Baca Juga: Tanggapan Siti Fadia Usai Dipasangkan dengan Juara Olimpiade
Keunggulan Persib atas PSS Sleman dengan skor 2-1 menutup babak pertama.
Berusaha menjaga keunggulan, pada awal babak kedua Robert Rene Alberts menurunkan Nick Kuiper.
Nick Kuipers dimasukan untuk mengganti Kakang Rudianto.
PSS Sleman memiliki kesempatan menyamakan kedudukan pada menit ke-56.
Baca Juga: Alasan PSSI Pilih Timnas U-23 Indonesia Mundur di Piala AFF U-23 daripada Kirim Pemain Lain
Namun sayang tandukan Wander Luiz belum tepat sasaran.
Pada menit ke-57, Mohammed Rashid menggantikan Ezra Walian.
Belum lama di lapangan sebuah ancaman langsung ditebar Rashid.
Mendapatkan umpan dari Erwin, Rashid melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.
Hanya saja sepakan Rashid masih sedikit melebar.
Baca Juga: Tahu Man United Terus Tenggelam, Sir Alex Malah Pilih Pergi Menjauh
Tak ada gol lagi yang tercipta, Persib Bandung mampu mempertahankan keunggulannya 2-1 atas PSS Sleman hingga pertandingan berakhir.
Hasil ini mengantarkan Persib Bandung menggeser posisi Bali United diperingkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Dari 23 pertandingan, Persib mampu mengumpulkan 46 poin.
Untuk selanjutnya Persib bakal dihadapkan dengan PSIS Semarang pada tanggal 15 Februari 2022.
Sedangkan PSS Sleman ditantang Bali United pada tanggal 16 Februari mendatang.
Susunan pemain PSS Sleman versus Persib Bandung:
PSS Sleman: Miswar Saputra; Dendi Maulana, Asyraq Gufran, Mahdi Albaar, Misbakus Solikin, Dave Mustaine, Ocvian Chanigio, Derry Rachman Noor, Rifaldi Bawuo, Bagas Umar Pamungkas, Wander Luiz
Pemain Cadangan: Bagus, Rizky Darmawan, Ifan Nanda, Imam Mahmudi, Irkham Mila, Jepri Kruniawan, Ramdani Lestaluhu, Syahroni, Arsyad Yusgiantoro, Supriyadi
Asisten Pelatih: Guntur Cahyo Utomo
Persib Bandung: Teja Paku Alam; Ardi Idrus, Kakang Rudianto, Victor Igbonefo, Erwin Ramdani, Marc Klok, Zalnando, Bruno Cantanhede, David da Silva, Ezra Walian, Frets Butuan
Pemain Cadangan: Fadri Sidiq, Achmad Jufriyanto, Henhen Herdiana, Supardi Nasir, Nick Kuipers, Dedi Kusnandar, Esteban Vizcarra, Febri Hariyadi, Ferdiansyah, Mohammed Rashid
Pelatih: Robert Rene Alberts.