Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Pebulu Tangkis Independen, Lee Zii Jia Pilih Pelatih Indonesia

By Delia Mustikasari - Rabu, 16 Februari 2022 | 09:15 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, pada BWF World Tour Finals 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua. (HUMAS PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, memutuskan sebagai pemain independen mulai tahun ini.

Setelah resmi sebagai pemain independen, Lee Zii Jia membentuk tim sendiri dan akan berlatih di Dubai, Uni Emirat Arab.

Lee Zii Jia memulai timnya dengan merekrut Indra Wijaya yang merupakan kelahiran Indonesia sebagai pelatihnya.

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Susunan Pemain Indonesia vs Kazakstan, Gregoria Absen

Berita penunjukan Indra diumumkan oleh Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Datuk Seri Ti Lian Ker melalui sosial media Facebook untuk mengungkap pembentukan Klub Bulu Tangkis Lee Zii Jia.

Indra yang saat ini menjadi pelatih tunggal tim nasional, memiliki kontrak dengan Persatuan Bulu Tangkis Malaysia (BAM) yang berlaku hingga 31 Maret 2022.

Namun, Ti telah mengindikasikan bahwa BAM siap untuk segera melepas Indra untuk membantu Lee dalam persiapan mempertahankan gelar All England, 16-20 Maret.

"Terima kasih komisaris olahraga Ibrahim Yusuf yang telah menyetujui pembentukan Klub Bulu Tangkis Lee Zii Jia," tulis Ti.

"Ini akan membantu Zii Jia menunjuk pelatih Indra Wijaya yang kontraknya akan berakhir pada 31 Maret."

"BAM siap untuk segera menyerahkan pelatih Indonesia untuk membantu Zii Jia dalam pengembangan kariernya (profesional)," tutur Ti.