Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Tira Persikabo, Ciro Alves, meraih penghargaan gol terbaik Liga 1 pada edisi Januari 2022.
Gol tersebut dicetak Ciro Alves saat Tira Persikabo takluk 2-3 dari Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-18 Liga 1 2021-2022.
Ciro Alves pun tidak bisa menutupi perasaan bahagianya atas pencapaian tersebut.
Baca Juga: Oliveira Terlalu Bagus, Teman Sendiri Bilang Makhachev Sulit Jadi Juara UFC
Menurut Ciro Alves, penghargaan gol terbaik ini diraih berkat bantuan para pemain Tira Persikabo.
"Saya sangat senang tentunya. Tetapi, penghargaan ini bukan hanya untuk saya," kata pemain asal Brasil itu.
"Ini untuk semua pemain yang telah bekerja sama dengan baik dalam setiap pertandingan."
Baca Juga: Pesona Pratama Arhan Bikin Tokyo Verdy Lewati Klub yang Diperkuat Asnawi Mangkualam
"Juga untuk istri dan anak saya serta keluarga yang selalu hadir di sisi saya memberikan dukungan," sambung Ciro Alves.
Ia pun tidak lupa menyampaikan terima kasih kepada suporter Tira Persikabo yang selalu mendukung tim dalam setiap keadaan.
"Tidak lupa, saya ucapkan terima kasih banyak kepada suporter yang selalu mendokan kami dalam setiap pertandingan dan mendukung kami dalam kondisi apapun," ucap Ciro Alves dalam rilis yang diterima BolaSport.com.
Baca Juga: Cetak Gol Pamungkas Liverpool, Mohamed Salah Resmi Jadi Pawang Duo Milan
"Terima kasih buat kalian yang telah mendukung kami para pemain (Tira) Persikabo," tutur pemain berusia 32 tahun itu.
Sementara itu, pelatih Tira Persikabo, Liestiadi, menyebut bahwa penghargaan gol terbaik tersebut layak digondol oleh Ciro Alves.
Liestiadi pun berharap prestasi individu yang diraih Ciro Alves dapat menjadi pendongkrak semangat untuk dia.
Baca Juga: Tak Becus Eksekusi Penalti, Lionel Messi Dapat Pembelaan dari Xavi
Sejauh ini, pemain bernomor punggung 7 ini masih menjadi top scorer di Tira Persikabo.
Dari 25 pertandingan, Ciro Alves telah membukukan 16 gol serta lima assist.
"Selamat kepada Ciro Alves. Ciro layak mendapatkannya karena selalu bermain maksimal bersama pemain-pemain lainnya," kata Liestiadi.
Baca Juga: Jadi Mimpi Buruk Bayern Muenchen, Supersub RB Salzburg Sejajar Legenda Arsenal
"Semoga penghargaan itu bisa menjadi pelecut semangatnya."
"Agar pertandingan ke depannya lebih banyak gol dicetak dia," tutur Liestiadi.
Adapun Tira Persikabo untuk sementara menempati urutan ke-14 klasemen Liga 1 dengan koleksi 27 poin.