Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Mantan bek Manchester United, Rio Ferdinand, memuji semangat juang Liverpool yang mampu mengalahkan Inter Milan.
Liverpool bertandang ke Stadion Giuseppe Meazza untuk melawan Inter Milan pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (16/2/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Di pertandingan tersebut, Liverpool berhasil mengalahkan Inter Milan 2-0 melaui gol yang dicetak Roberto Firmino pada menit ke-75 dan Mohamed Salah (83').
Meski tampil lebih dominan daripada Inter Milan, Liverpool harus berjuang sampai babak kedua untuk mencetak gol.
Semangat juang Liverpool untuk meraih kemenangan disanjung oleh Rio Ferdinand.
Menurut Ferdinand, Liverpool punya karakter yang membuat mereka rela menderita dan berjuang keras untuk meraih kemenangan.
Baca Juga: Sancho Gagal Bersinar, Legenda Man United Salahkan Solskjaer dan Rangnick
''Anda tidak bisa tampil 10/10 setiap pertandingan, tetapi harus ada saat-saat dalam permainan di mana Anda berjuang, menderita, dan melewati itu,’'' ujar Rio Ferdinand, dinukil BolaSport.com dari BT Sport.
''Ini tentang karakter dan para pemain (Liverpool),’’ ujar Ferdinand menambahkan.
Dengan kemenangan atas Inter Milan, Liverpool punya peluang untuk lolos ke perempat final Liga Champions.
Sedangkan untuk Inter Milan, mereka harus mampu mencuri 2 gol di kandang Liverpool dan memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan waktu 2x15 menit atau jika masih seri, dilanjutkan ke adu penalti.
Jika Inter Milan mau lolos ke babak 8 besar tanpa melalui babak tambahan waktu ataupun adu penalti, mereka harus menang 3-0 atas Liverpool.
Baca Juga: Kunjungi Rumah Cristiano Ronaldo, Rio Ferdinand Tercengang Temukan Rahasia Sang Megabintang