Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kelolosan otomatis ke final Kejuaraan Beregu Asia 2022 disambut reaksi positif dari pemain dan pelatih tim putri Indonesia.
Keuntungan didapatkan tim putri Indonesia lantaran mengamankan tiket partai puncak Kejuaraan Beregu Asia 2022 tanpa harus berkeringat.
Indonesia seharusnya menghadapi juara bertahan, Jepang, di semifinal Kejuaraan Beregu Asia 2022 pada Sabtu (19/2/2022) pukul 10.00 waktu setempat atau 09.00 WIB.
Akan tetapi, laga yang dijadwalkan digelar di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, itu dibatalkan setelah Jepang memilih mundur.
Baca Juga: Rekap Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Tim Putri Indonesia Lawan Korea Lagi di Final
Alasan mundurnya Pasukan Negeri Sakura itu disebabkan beberapa pemain dinyatakan tidak fit untuk bertanding.
Keputusan Jepang untuk mundur dari semifinal baru diketahui sekitar dua jam sebelum pertandingan dimulai.
Rombongan pemain dan pelatih Indonesia pun baru menerima kabar dalam perjalanan menuju ke Setia City Convention Centre dari Hotel Sunway Pyramid.
Dalam rilis yang diterima BolaSport.com dari Humas PP PBSI, tim putri Indonesia menyambut gembira kabar tersebut.
"Kami ucapkan rasa syukur di pagi yang cerah ini karena dapat berita yang menggembirakan," kata pelatih tunggal putri, Herli Djaenudin.
"Kami lolos tanpa mengeluarkan keringat setelah tim Jepang mundur."
"Padahal dari semalam kami sudah kumpul dan bertanya ke pemain. Mereka menjawab siap berjuang habis-habisan untuk menyumbang poin," tambahnya.
Herli Djaenudin menambahkan bahwa tim putri Indonesia makin bersemangat setelah lolos secara otomatis ke final Kejuaraan Beregu Asia 2022.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022- Tim Putri Indonesia ke Final Tanpa Berkeringat
Sebab, tahun ini pertama kalinya tim putri Indonesia lolos ke final Kejuaraan Beregu Asia sejak turnamen kualifikasi Piala Thomas-Uber itu dihidupkan pada 2016.
"Kalau ada kesempatan kenapa tidak diambil. Meski pun dengan diperkuat pemain muda, ternyata mereka punya semangat luar biasa untuk mengejar juara," tutur Herli.
Hal senada diungkapkan pemain ganda putri tim Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma.
"Setelah Jepang mundur, kami makin semangat," kata Febriana.
"Semoga kita bisa juara dan saya bisa mendapatkan kado ulang tahun terbaik," tutur pemain yang pada 19 Februari merayakan ulang tahun bersama Stephanie Widjaja.
Dituturkan pelatih ganda putri, Prasetyo Restu Basuki, tim putri Indonesia sebenarnya siap tampil habis-habisan melawan Jepang.
"Alhamdulillah hasil ini harus kita syukuri. Diberi kemudahan bisa lolos ke final dengan tanpa tanding," ucap Prasetyo.
"Anak-anak sebenarnya sudah siap tempur dan kondisi pemain juga sehat dan siap secara mental dan fisik."
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Susunan Pemain Tim Putra Lawan India Berubah, Begini Penjelasan Pelatih
"Siapa pun lawannya di final nanti, kita siap. Kemenangan tanpa tanding ini membuat pemain tambah semangat."
"Meski target ke final sudah bisa dicapai, kita akan terus berjuang hingga titik darah penghabisan," sambungnya.
Tim putri Indonesia memanfaatkan jatah pertandingan utnuk berlatih menghadapi pertandingan final Kejuaraan Beregu Asia 2022.
Tim putri berlatih selama dua jam di Setia Badminton Hall, yang lokasinya tidak jauh dari arena pertandingan.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022- Juarai Grup A, TIm Putra Indonesia Tak Boleh Terlena
"Hari ini kita mempersiapkan diri untuk menghadapi siapa pun lawan di final besok," ucap Prasetyo menambahkan.
"Latihan ini untuk mematangkan persiapan dan strategi menghadapi partai final. Kita akan memaksimalkan latihan."
"Hari ini pemain putri tetap latihan. Ini untuk menjaga kondisi kebugaran anak-anak dan menjaga semangat siap tempur mereka," timpal Herli.
Tim putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan pada final Kejuaraan Beregu Asia 2022 yang berlangsung pada Minggu (20/2/2022) pukul 09.00 WIB.
Ini merupakan pertemuan kedua tim setelah saling berhadapan pada pertandingan terakhir babak penyisihan grup Z.
Gregoria Mariska Tunjung dkk. berhasil menumbangkan Korea Selatan pada pertemuan pertama dengan skor tipis 3-2.
Baca Juga: Rekap Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Indonesia ke Semifinal dengan Sempurna