Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Liga 1 Pekan ke-26: Pekan Kelabu Bagi Calon Top Skor Liga 1

By Sasongko - Senin, 21 Februari 2022 | 12:30 WIB
Striker Arema FC, Carlos Fortes melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Madura United pada laga pekan ke-26 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Jumat (18/2/2022). (LIGAINDONESIABARU.COM)

BOLASPORT.COM - Liga 1 pekan ke-26 jadi pekan kelabu bagi para kontender top skor di musim ini, hanya Carlos Fortes dan Youssef Ezzejjari yang mencatatkan dirinya di papan skor.

Pekan ke-26 sudah selesai namun meninggalkan cerita kelabu bagi para bomber calon top skor Liga 1.

Pada pekan ini, dari enam pemain yang jadi kontender gelar Top Skor Liga 1, hanya dua pemain yang mencatatkan dirinya di papan skor.

Nama pertama adalah penyerang Arema FC, Carlos Fortes yang mencatatkan dirinya di papan skor usai mencetak gol ke gawang Madura United.

Gol tersebut terjadi di menit ke-15 memanfaatkan umpan silang dari Tito Hamzah di sisi kanan.

Gol tersebut jadi gol tunggal dalam kemenangan 1-0 Arema FC atas Madura United.

Baca Juga: Shin Tae-yong Tidak Mau Sembarangan Pilih Pemain Keturunan untuk Timnas Indonesia

Namun sayang Carlos Fortes juga ketiban apes karena harus absen karena akumulasi kartu kuning di laga berikutnya, setelah mendapatkan hukuman kartu di menit ke-78.

Alhasil Carlos Fortes tidak bisa tampil di laga Derby Jawa Timur lawan Persebaya Surabaya.