Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Pemain Keturunan - Shayne Pattynama Diproses Naturalisasi, 1 Incaran Lagi Bukan Posisi Bek

By Bagas Reza Murti - Selasa, 22 Februari 2022 | 17:40 WIB
Shayne Pattynama pemain keturunan Indonesia (Instagram Hasani Abdulgani)

BOLASPORT.COM - Teka-teki dua pemain incaran naturalisasi setelah Jordi Amat dan Sandy Walsh mulai terlihat, ada nama Shayne Pattynama dan 1 pemain lagi yang masih ditarget.

Exco PSSI, Hasani Abdulgani memberi kabar terbaru terkait naturalisasi pemain setelah Jordi Amat dan Sandy Walsh.

Satu nama yang menyatakan berminat adalah Shayne Pattynama.

Menurut Hasani Abdulghani, darah Indonesia sang pemain berasal dari sang ayah yang lahir di Semarang, Jawa Tengah.

Per Hari ini, Selasa (22/2/2022), Shayne sudah mengirim surat pernyataan bersedia bermain untuk Timnas Indonesia beserta dokumen-dokumen pendukung naturalisasi lainnya.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - Nestapa Timnas U-23 Malaysia, Dipermalukan 2 Kali oleh Tim Non Unggulan Usai Ditinggal Indonesia

"Kami enggak bisa nebak (kalau di tengah jalan berubah pikiran)," ucap Hasani Abdulgani kepada BolaSport.com, Selasa (22/2/2022).

"Saya hari ini melihat dia ada keinginan."

"Ya tentu keinginan itu sudah dipikir secara matang oleh dia (Shayne Pattynama)," imbuhnya.