Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Kali Timnas U-23 Malaysia Dipermalukan Laos, FAM Sebut Banyak Pemain Tak Dilepas Klub

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 22 Februari 2022 | 23:15 WIB
Suporter Malaysia (Aidina)

BOLASPORT.COM - Direktur Teknik Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), Scoot O'Donell beberkan salah satu alasan tim Harimau Muda gagal total di Piala AFF U-23 2022.

Timnas U-23 Malaysia secara mengejutkan gugur di fase penyisihan grup B Piala AFF U-23 2022.

Mereka sempat diunggulkan karena hanya tinggal bertading dengan timnas Laos.

Dua kontestan lain yakni timnas Indonesia dan Myanmar mundur sebelum mulai bertanding karena pemainnya terpapar covid-19.

Baca Juga: Persija Jakarta Hadapi Barito Putera, Makan Konate Akui Keperkasaan Lawan

Hal menarik lalu terjadi saat timnas Laos mempu mengalahkan Malaysia.

Pertandingan pertama timnas Laos menang dengan skor 2-1 dari Malaysia (18/2/2022).

Saat itu banyak yang beranggapan jika skuad Harimau Malaya hanya kurang beruntung.

Baca Juga: Aji Santoso Menghilang di Konpers Jelang Laga Lawan Arema FC, Akankah Absen Lagi yang Bikin Persebaya Kehilangan Poin?

Kemudian timnas Laos kembali mengalahkan timnas Malaysia dengan skor 2-0 (21/2/2022).

Hasil ini membuat Laos lolos ke babak semifinal sebagai juara grup B.

Sementara timnas Malaysia harus pulang lebih awal dan perjalanan mereka berhenti.

Timnas Laos di babak semifinal akan berjumpa dengan timnas Thailand.

Baca Juga: Persib Jadi Salah Satu Klub Paling Sedikit Kebobolan, Nick Kuipers Akui Bisa Atasi Striker Manapun

Timnas U-23 Malaysia akhirnya mengulang kegagalan timnas senior mereka.

Saat itu tim Malaysia harus gagal di babak penyisihan grup karena mampu menjadi peringkat ketiga di klasemen grup B Piala AFF 2020.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-23 2022 - Lewat Tendangan Bebas Mematikan, Vietnam Menang tetapi Thailand Tetap Maju ke Semifinal

Gagalnya timnas U-23 di Piala AFF U-23 tahun ini membuat Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) buka suara.

Direktur Teknik FAM, Scott O'Donell menjelaskan jika salah satu faktor kegagalan ini karena banyak pemain yang tidak dilepas dari klub.

Padahal mereka sudah mendaftarkan 50 pemain untuk berlaga di turnamen ini.

Beberapa pemain kunci mereka juga batal bergabung dengan timnas pada Piala AFF U-23 tahun ini.

“Kami memperhitungkan sebagian besar pemain muda yang berprestasi di kompetisi Super League dan Premier League tidak dilepas dari tim masing-masing."

"Karena berlangsung di luar kalender International Football Association (FIFA)," kata Scott dilansir BolaSport.com dari laman Harian Metro.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P