Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Serang bertubi, Kai Havertz cetak gol untuk Chelsea, juara bertahan Liga Champions lega saat menjamu Lille.
Chelsea menjebol gawang Lille dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, Selasa (22/2/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA, Chelsea memang tampil lebih mendominasi.
The Blues memimpin penguasaan bola dengan 55 persen.
Dari segi peluang, Chelsea memiliki 4 yang 3 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Lille mempunyai 9 kesempatan dengan 1 menuju ke gawang.
Menekan sejak awal pertandingan, Chelsea langsung mendapat kesempatan emas pada menit ke-4.
Peluang ini diawali oleh umpan silang kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta, dari sisi kiri pertahanan Lille.
Striker Chelsea, Kai Havertz, yang sudah berada di dalam kotak penalti, menyambar bola dengan sontekan kaki kiri.
Namun, tendangan Havertz masih melambung di atas gawang Lille.
Lille kembali menerima ancaman dari Chelsea pada menit ke-7.
Kai Havertz berada di dalam kotak penalti Lille tanpa mendapat pengawalan berarti.
Havertz kemudian melepaskan sepakan melengkung kaki kiri.
Akan tetapi, kiper tim tamu, Leo Jardim, mampu menepis bola sehingga menghasilkan sepak pojok untuk Chelsea.
Hakim Ziyech menjadi eksekutor tendangan penjuru Chelsea.
Ziyech mengirimkan umpan matang yang berhasil disambar Kai Havertz menggunakan sundulan.
Tandukan Havertz membuat bola memantul ke tanah dan menuju ke pojok kanan atas gawang Lille.
Kali ini Leo Jardim mati langkah dan tak bisa membendung bola.
Sundulan Havertz pada menit ke-8 membawa Chelsea unggul 1-0.
Sudah memimpin, Chelsea tidak mengendurkan gempuran.
Pada menit ke-18, Chelsea nyaris menambah gol.
Menerima crossing dari N'Golo Kante, Marcos Alonso, yang sudah berada di dalam kotak penalti Lille, meluncurkan sepakan voli kaki kiri.
Namun, laju bola yang masih lemah membuat Leo Jardim bisa menangkap bola.
Skor 1-0 untuk Chelsea bertahan sampai turun minum.
Chelsea 1-0 Lille (Kai Havertz 8')
Susunan pemain Chelsea dan Lille:
Chelsea (3-4-3): 16-Edouard Mendy; 6-Thiago Silva, 2-Antonio Ruediger, 4-Andreas Christensen; 28-Cesar Azpilicueta, 3-Marcos Alonso, 8-Mateo Kovacic, 7-N'Golo Kante; 22-Hakim Ziyech, 10-Christian Pulisic, 29-Kai Havertz
Pelatih: Thomas Tuchel
Lille (4-3-3): 30-Leo Jardim; 6-Jose Fonte, 2-Zeki Celik, 3-Tiago Djalo, 4-Sven Botman; 21-Benjamin Andre, 8-Xeka, 24-Amadou Onana; 18-Renato Sanches, 7-Jonathan Bamba, 9-Jonathan David
Pelatih: Jocelyn Gourvennec
Wasit: Jesus Gil (Spanyol)