Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Menghadapi Atletico Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Manchester United patut waspada lantaran Tanah Matador tak ramah bagi mereka.
Partai sengit bakal tersaji pada babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.
Duel antara Atletico Madrid dan Manchester United menjadi salah satu laga menarik yang hadir di babak 16 besar Liga Champions.
Atletico Madrid bakal menjadi tuan rumah saat menjamu Manchester United di Stadion Wanda Metropolitano dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (23/2/2022) atau Kamis pukul 03.00 WIB.
Atletico Madrid dan Manchester United hanya pernah bertemu dua kali di kompetisi antarklub Eropa.
Baca Juga: Atletico Madrid Vs Manchester United - Puja-puji Diego Simeone untuk Setan Merah
Itu terjadi di ajang Piala Winners edisi 1991-1992.
Pertemuan antara Atletico dan Man United di Piala Winners terjadi di babak 16 besar.
Dalam format dua leg, Man United kalah secara agregat 1-4 dari Atletico.
Satu-satunya kunjungan Setan Merah ke kandang Los Rojiblancos terjadi pada leg pertama babak 16 besar Piala Winners 1991-1992 saat mereka dibantai 0-3.
Baca Juga: Atletico Madrid Vs Manchester United - Cristiano Ronaldo Menggebu-gebu
Sementara itu, ketika gantian menjamu Atletico di Old Trafford pada leg kedua, Man United hanya sanggup bermain imbang 1-1.
Kali ini, di bawah arahan juru taktik asal Jerman, Ralf Rangnick, Man United berharap meraih hasil positif dalam lawatannya ke Madrid.
Namun, kunjungan ke ibukota Spanyol diyakini tidak bakal mulus bagi Setan Merah.
Pasalnya, dalam beberapa lawatannya ke Negeri Matador, Man United tidak selalu meraih hasil positif bahkan kadang terpeleset.
Baca Juga: Isu Ruang Ganti Man United Tidak Harmonis, Bruno: Baik-Baik Saja Kok
Dinukil BolaSport.com dari Transfermarkt.com, Man United telah berjumpa 11 lawan berbeda dari Spanyol di kompetisi Eropa.
Jumlah tersebut tersebar baik mulai dari ajang Piala Winners, UEFA Cup (Liga Europa), Piala Champions (Liga Champions), hingga Piala Super Eropa.
Adapun kesebelas lawan dari Spanyol yang sudah dihadapi Man United antara lain Deportivo La Coruna, Celta Vigo, Barcelona, Athletic Bilbao, Real Madrid, Valencia, Granada, Real Sociedad, Sevilla, Villarreal, dan Atletico.
Dari pertemuan dengan 11 tim tersebut, Man United sudah melakoni 28 partai di tanah Spanyol dalam berbagai ajang di kompetisi Eropa.
Baca Juga: Atletico Vs Man United - Belum Tanding, Ronaldo Sudah Bikin Trauma Lawan
Namun, hanya tujuh kemenangan yang berhasil diraih oleh Man United saat bermain di Negeri Matador.
Empat time elite di Liga Spanyol telah menjadi langganan bagi Man United jika bentrok di kompetisi antarklub Eropa.
Barcelona dan Real Madrid adalah tim yang paling sering dihadapi oleh Setan Merah.
Namun, ketika harus bertandang ke Negeri Matador, Man United dibuat mati kutu oleh Barcelona dan Real Madrid.
Baca Juga: Jadwal Liga Champions Hari Ini - Partai Panas Atletico Madrid Vs Manchester United
Man United tercatat sudah tujuh kali mengunjungi rumah Barcelona di Camp Nou.
Hasilnya, Setan Merah sama sekali belum pernah mencicipi kemenangan di Camp Nou lantaran dibuat babak belur lima kali dan sisanya dua kali imbang.
Setali tiga uang ketika berhadapan dengan Madrid, Man United juga belum pernah meraih kemenangan di rumah El Real.
Dalam enam pertemuan di Santiago Bernabeu, Man United takluk tiga kali dan bermain imbang tiga kali.
Baca Juga: Gasak Lille Dua Gol Tanpa Balas, Chelsea Ciptakan Rekor Baru
Hal ini tentunya menjadi catatan yang patut diperhitungkan bagi Ralf Rangnick mengingat lawatan ke Spanyol kerap membuat Man United menderita.
Terakhir kali Man United meraih kemenangan di tanah Spanyol terjadi di babak penyisihan grup Liga Champions musim ini.
Satu grup dengan Villarreal, Setan Merah berhasil menggasak tuan rumah dengan skor 2-0.
Dua gol kemenangan Man United atas Villarreal masing-masing dicetak oleh Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho.