Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-23 2022 - Modal Pulangkan Timnas U-23 Malaysia, Laos Siap Kejutkan Thailand

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 23 Februari 2022 | 20:30 WIB
Laos merayakan gol pertamanya lawan Malaysia di laga kedua grup B Piala AFF U-23 2022 di Morodok Techno Stadium, Pnompenh, Kamboja pada Senin (21/2/2022). (ASEAN Football)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Laos, Michael Weiss optimis mereka bisa kembali membuat kejutan dengan mengalahkan Thailand.

Timnas U-23 Laos akhirnya melaju ke babak semifinal Piala AFF U-23 2022.

Mereka berhasil mengalahkan timnas Malaysia di babak penyisihan grup B.

Bahkan, skuad Harimau Malaya kalah dalam dua pertandingan dan hanya bisa mencetak satu gol.

Baca Juga: Khabib Beri Saran ke Francis Ngannou Terkait Masalah Kontraknya di UFC

Pertandingan pertama berakhir dengan skor 2-1 (18/2/2022).

Tiga hari kemudian timnas Laos kembali menunjukan kehebatan mereka.

Laga kedua berakhir dengan skor 2-0 dan timnas Malaysia otomatis gugur di babak penyisihan grup.

Sempat dianggap menang karena beruntung pertandingan kedua seolah membuktikan mereka tidak biasa dianggap remeh.