Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Liga Jepang, Pratama Arhan Bisa Contoh Bek Thailand yang Pernah Setim dengan Andres Iniesta

By Beri Bagja - Rabu, 23 Februari 2022 | 22:00 WIB
Pratama Arhan nampak sedang melakukan selebrasi seusai mencetak satu gol timnas Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM – Di Liga Jepang, Pratama Arhan bisa mencontoh kiprah bek timnas Thailand yang pernah setim dengan Andres Iniesta, Theerathon Bunmathan.

Pratama Arhan berpeluang menjadi andalan bagi klub Tokyo Verdy di Meiji Yasuda J2 League atau kasta kedua Liga Jepang.

Bek kiri timnas Indonesia yang direkrut dari PSIS Semarang ini akan jadi pemain teranyar asal Tanah Air yang menjajal ketatnya kompetisi sepak bola di Negeri Sakura.

Sebelum Arhan, ada Ricky Yacobi, Irfan Bachdim, hingga Stefano Lilipaly yang pernah bermain di sana.

Di luar itu, Pratama Arhan bukan bek kiri pertama asal Asia Tenggara yang berkarier di Liga Jepang.

Sebelumnya, bek kiri timnas Thailand, Theerathon Bunmathan, pernah membela Vissel Kobe dan Yokohama F. Marinos.

Theerathon pertama kali mencicipi Liga Jepang pada musim 2018 saat dipinjam Vissel Kobe selama setahun dari Muangthong United.

Baca Juga: Cita-cita Pratama Arhan Seusai Pensiun dari Sepak Bola, Bukan Jadi Pelatih

Musim itu, ia bermain bersama nama-nama besar dunia seperti Lukas Podolski, David Villa, hingga Andres Iniesta di Vissel Kobe.