Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bos Major League Soccer (MLS), Don Garber, memperingatkan Lionel Messi dan Neymar bahwa Liga Amerika Serikat bukan rumah untuk pensiun.
Kontrak Lionel Messi di Paris Saint-Germain masih berlaku hingga Juni 2023.
Adapun Neymar akan berkostum PSG hingga musim panas 2025.
Meski demikian, kedua pemain tersebut tengah digosipkan sudah menentukan tempat untuk pensiun.
Messi dan Neymar dikabarkan ingin menjadikan ajang Major League Soccer sebagai tempat gantung sepatu.
Baca Juga: Sejak Awal Legenda Arsenal Tak Yakin Romelu Lukaku Cocok dengan Chelsea
Neymar bahkan blak-blakan ingin menjajal kompetisi MLS sebelum pensiun.
"Saya tidak tahu apakah ingin kembali ke Brasil," kata Neymar, dikutip BolaSport.com dari ESPN.
"Ada beberapa hal yang membuat saya ragu."
"Sebetulnya, saya ingin mencoba bermain di Amerika Serikat."
"Saya ingin menjajal bermain di sana selama setahun," tutur bomber timnas Brasil itu.
Baca Juga: Atletico Vs Man United - Titah Sir Alex Ferguson, Manchester United Wajib Menang 5-0
Pernyataan Neymar tersebut kemudian mengundang perhatian Commissioner MLS, Don Garber.
Don Garber lantas memperingatkan kepada seluruh bintang sepak bola, termasuk Messi dan Neymar, bahwa MLS bukan tempat untuk pensiun.
Menurut Don Garber, Liga Amerika Serikat sudah melewati masa membutuhkan pemain bintang untuk mendongkrak popularitas.
"Kami tidak perlu mendatangkan pemain dengan nama besar pada akhir kariernya karena mereka memutuskan ingin pensiun di Major League Soccer," kata Garber seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.
"Kami ingin cerita kami tentang pemain muda yang datang ke sini pada tahap paling awal atau di puncak karier mereka dan menjadikan liga kami sebagai pilihannya," ucap Garber menambahkan.
Baca Juga: AC Milan Puncaki Klasemen Liga Italia, Olivier Giroud Sebut Belum Menang Apa pun