Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Chelsea sedikit lebih unggul daripada Liverpool dalam sejarah pertemuan mereka di Piala Liga Inggris sebelum laga final musim 2021-2022.
Chelsea dan Liverpool bersua pada final Piala Liga Inggris 2021-2022, Minggu (27/2/2022) di Stadion Wembley, London, Inggris.
Laga tersebut menjadi pertemuan kesembilan bagi kedua tim elite Liga Inggris itu di turnamen Piala Liga Inggris.
Namun, sebelum pertandingan pada Minggu malam nanti, Chelsea dan Liverpool baru satu kali bertemu pada babak final.
Bentrokan tersebut terjadi pada final Piala Liga Inggris musim 2004-2005.
Chelsea menang 3-2 atas Liverpool lewat babak tambahan waktu.
Kemenangan Chelsea saat itu boleh dibilang dramatis, karena mereka tertinggal lebih dulu saat pertandingan baru berlangsung satu menit.
John Arne-Riise sukses membawa Liverpool memimpin.
Skor 1-0 bertahan hingga menjelang pengujung babak kedua, sebelum Chelsea sukses menyamakan kedudukan.
The Road to Wembley ends here.
It's #CarabaoCupFinal day! ???? #EFL | @ChelseaFC | @LFC pic.twitter.com/bVGIFl4Qro
— Carabao Cup (@Carabao_Cup) February 27, 2022
Ironis bagi Liverpool, mereka kebobolan oleh gol bunuh diri ikon tim mereka, Steven Gerrard.
Pertandingan pun diteruskan ke babak perpanjangan waktu.
Chelsea yang saat itu ditangani Jose Mourinho pun tancap gas.
Baca Juga: Philippe Coutinho Tidak Menyesal Tinggalkan Liverpool demi Barcelona
Mereka membalikkan keadaan lewat gol-gol Didier Drogba (107’) dan Mateja Kezman (112’).
Dua gol dalam tempo lima menit itu membawa Chelsea unggul 3-1.
Liverpool sempat menghidupkan peluang kembali satu menit usai gol Kezman melalui Antonio Nunez.
Baca Juga: Mandulnya Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes Lawan Watford Membingungkan
Tandukan Antonio Nunez membawa The Reds memperkecil ketertinggalan.
Namun, gol itu tak cukup menghentikan laju kemenangan Chelsea.
Kemenangan pada babak final itu menjadi salah satu kesuksesan Chelsea menundukkan Liverpool pada Piala Liga Inggris.
Dari total delapan pertemuan, Chelsea memang sedikit lebih unggul dengan empat kemenangan.
Some memorable strikes here! ????
Have your say on our greatest cup goal vs Liverpool. ⤵️
— Chelsea FC (@ChelseaFC) February 26, 2022
Adapun Liverpool mengoleksi tiga kemenangan.
Satu pertandingan lagi berakhir seri, yaitu leg pertama babak semifinal musim 2014-2015.
The Reds saat itu menahan imbang Chelsea 1-1 pada pertandingan di Anfield.
Baca Juga: Perkasa di Old Trafford, Pelatih Watford Samai Rekor Juergen Klopp
Adapun laga terakhir Chelsea vs Liverpool di Piala Liga Inggris terjadi pada babak ketiga musim 2018-2019 di Anfield.
Chelsea membungkam Liverpool 2-1 di depan suporter mereka sendiri.
Tertinggal lebih dulu via Daniel Sturridge (58’), Chelsea membalikkan situasi lewat Emerson (79’) dan Eden Hazard (85’).
Kemenangan Chelsea itu mengakhiri tujuh kemenangan beruntun yang diukir The Reds dan meloloskan mereka ke babak berikutnya.
Chelsea saat itu sukses melaju hingga babak final sebelum kalah dari Manchester City pada final di Stadion Wembley.