Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Duel Persija Jakarta vs Persib Bandung: Jaga Nama Besar Klub

By Abdul Rohman - Senin, 28 Februari 2022 | 18:15 WIB
Bojan Malisic menjaga Marko Simic pada laga Persija Jakarta Vs Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (10/7/2019). (FERI SETIAWAN/WARTA KOTA)

BOLASPORT.COM - Pekan ke-28 Liga 1 2021-2022 akan menyajikan partai yang diprediksi panas antara Persija Jakarta vs Persib Bandung yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (1/3/2022).

Laga Persija Jakarta kontra Persib Bandung biasa disebut El Clasico-nya Indonesia.

Selain itu laga tersebut menarik perhatian lebih dari kedua belah pihak suporter, yaitu The Jakmania maupun Bobotoh.

Baca Juga: Tak Terima dengan Kekalahan di Pertemuan Pertama, Pelatih Persib Bawa Misi Balas Dendam Melawan Persija

Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, sadar bahwa pertandingan melawan Persib Bandung akan diwarnai berbagai drama.

Untuk itu, Sudirman berpesan kepada para suporter untuk menjaga nama baik masing-masing klub.

"Ya memang pertandingan besok adalah pertandingan yang boleh dibilang derbi Indonesia ya," kata Sudirman.

Baca Juga: Maman Abdurrahman Curhat soal Marc Klok Jelang Persija vs Persib

"Pertandingan yang selalu penuh dengan ambisi-ambisi, penuh dengan drama-drama, kadang-kadang seperti itu."

"Tapi saya pesan kepada suporter untuk selalu menjaga nama besar dari klub masing-masing," sambung pelatih yang membawa Persija Jakarta juara Piala Menpora 2021.

Sementara itu, bek Persija Jakarta, Maman Abdurahman, berharap pertemuan melawan Persib Bandung akan menyajikan permainan yang menarik.

Baca Juga: Ingin Juara Lagi, Joan Mir Bongkar Rival Utama pada MotoGP 2022

Pada putaran pertama Liga 1 2021-2021, Persija Jakarta sukses membungkam Persib Bandung dengan skor 0-1.

Kala itu, gol semata wayang Persija Jakarta diciptakan oleh Marko Simic.

"Saya pikir semua pertandingan bisa berjalan lancar baik di lapangan atau di luar lapangan semoga semua baik-baik saja," kata Maman dalam sesi jumpa pers, Senin (28/2/2022).

Baca Juga: Thomas Tuchel Dilarang Ganti Kiper Lagi untuk Adu Penalti Berikutnya

"Rivalitas itu selalu ada untuk menaikan atmosfir pertandingan mudah-mudahan bersaingnya secara positif semuanya."

"Suporter, pemain, semuanya secara sportif, mudah-mudahan semuanya bisa lancar semua lawan di liga ini bagus, berat."

"Dan saya harus fokus yang paling penting bagaimana saya bekerja keras, bekerja sama sama tim dan bagaimana saya bisa mengaplikasikan apa yang sudah coach berikan di latihan," kata Maman.

Baca Juga: Kiper Muda Liverpool Tidak Ingat Jadi Penentu Kemenangan di Final

Adapun Persija Jakarta saat ini menduduki urutan ketujuh klasemen kompetisi.

Dari 26 pertandingan, Persija Jakarta mengumpulkan 38 poin.

Sementara Persib Bandung yang mengoleksi 54 poin dari 27 laga menghuni peringkat ketiga.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P