Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petinju kelas berat, Anthony Joshua, mendukung Dillian Whyte menghancurkan Tyson Fury, pada laga perebutan gelar juara WBC.
Anthony Joshua mengaku mendukung sekaligus membenci Dillian Whyte yang akan berhadapan melawan Tyson Fury pada 23 April mendatang.
Pilihan ini diambil Anthony Joshua karena lawan yang akan dihadapi oleh Dillian Whyte adalah Tyson Fury.
Anthony Joshua sendiri merupakan mantan pemilik empat gelar juara kelas berat versi WBA, WBO, IBF, dan IBO.
Dia sempat menjadi penantang terdepan Tyson Fury untuk laga perebutan gelar undisputed champion alias juara tak terbantahkan di kelas para raksasa.
Namun posisinya tergusur setelah menelan kekalahan dari Oleksandr Usyk pada pertandingan tinju yang digelar tahun lalu.
Situasi ini membuat Joshua harus memutar rencana merebut kembali keempat gelar miliknya dengan melawan Usyk lewat duel ulang yang akan digelar tahun ini.
Sedangkan Tyson Fury, dia juga mendapatkan jadwal terbaru dari WBC dengan harus melawan penantang wajib, Dillian Whyte.
Baca Juga: Petinju Indonesia Tibo Monabesa Sukses Pertahankan Gelar, Kubu Lawan Kesal Merasa Dicurangi
Pertandingan ini yang kemudian menarik perhatian Joshua karena menempatkan para musuhnya.
Dillian Whyte tercatat pernah bertanding melawan Joshua pada 2015 dengan menelan kekalahan pada ronde ketujuh.
Meski bermusuhan, Joshua mengaku yakin akan kemampuan Dillian Whyte bisa menghancurkan Tyson Fury.
Petinju asal Inggris itu melanjutkan bahwa dirinya juga tertarik berhadapan melawan Dillian Whyte lagi.
Baca Juga: Raja Tinju Oleksandr Usyk Minta Presiden Rusia Hentikan Invasi ke Ukraina
"Ini lawan yang bagus (untuk Fury), ini adalah laga pertahanan gelar yang bagus melawan Dillian Whyte," kata Joshua kepada iFL TV, dikutip BolaSport.com dari Dailymail.co.uk.
"Dillian Whyte perlu masuk, melihat apa yang dilakukan Tyson Fury dan lakukan yang sebaliknya."
"Saya harap Dilian berlatih keras dan tidak meremehkan Tyson. Karena ini tembakan pertamanya (merebut gelar). Saya pikir dia akan lapar."
"Saya mendukung Dillian meski saya membencinya, dan saya ingin menghancurkan dia suatu saat nanti."
Baca Juga: Mike Tyson Beri Saran Bijak Jika Jake Paul Ingin Jadi Petinju Besar