Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mundurnya dua klub dari Myanmar yakni Shan United FC dan Hantharwady United FC cukup berdampak pada dua wakil Indonesia.
Seperti diketahui PSM Makassar dan Bali United jadi wakil di Piala AFC 2022.
PSM Makassar mendapatkan kabar baik jelang Piala AFC 2022.
Mereka harusnya bertanding dalam grup H bersama Shan United FC (Myanmar), Kuala Lumpur City FC (Malaysia), Tampines Rovers (Singapura).
Baca Juga: AC Milan Vs Inter Milan - Momen Titik Balik untuk Bangkit atau Makin Sakit
Melalui rilis dari laman resmi AFC, Shan United FC dan Hantharwady United FC memutuskan mundur dari kompetisi ini.
Mundurnya Shan United membuat grup H hanya diisi tiga klub.
"Sementara itu, tidak akan ada pengganti Shan United FC dan oleh karena itu Grup H akan menampilkan tiga Klub yang Berpartisipasi."
"Klub Malaysia Kuala Lumpur City FC, Tampines Rovers dari Singapura dan PSM Makassar dari Indonesia," tulis AFC di laman resmi mereka.
Baca Juga: Jelang Duel Tensi Tinggi Melawan Persija, Persib Dapatkan Kabar Gembira
Sementara klub Visakha FC dari Kamboja dan Young Elephant FC (Laos) masuk dalam grup G dan I.
Sehingga, grup G yang diisi oleh Bali United, Kedah Darul Aman FC (Malaysia), dan Kaya FC- Iloilo (Filipina) akan bersaing juga dengan Visakha FC di grup yang sama.
"Dengan tujuan untuk memastikan konsistensi dan integritas Piala AFC 2022 serta mekanisme pengundian asli, hasil undian Babak Grup dan Pertandingan Playoff dan untuk meminimalkan dampak penarikan klub-klub Myanmar."
"Komite memutuskan untuk membatalkan pertandingan Playoff antara Visakha FC Kamboja melawan Young Elephants FC dari Laos yang dijadwalkan 19 April 2022," sambung AFC.
Baca Juga: Doa Terbaik Pep Guardiola untuk Sang Guru Usai Dipecat Leeds United
Perjalanan Bali United di Piala AFC 2022 akan dimulai dengan melawan Kedah Darul Aman (24/6/2022).
Sementara PSM Makassar harusnya bertanding pada 27 Juni 2022 tapi belum ada konfirmasi lebih lanjut setelah mundurnya Shan United FC.
Baca Juga: Islam Makhachev Datang Selamatkan Rafael dos Anjos pada UFC 272, tapi Ada Syaratnya
Babak penyisihan grup sendiri akan dimulai sejak 18 Mei 2022 hingga 30 Juni 2022.
Ada 10 grup yang akan berpartisipasi dalam kompetisi ini.
Grup A,B, dan C masuk zona barat.
Grup G,H, dan I masuk zona ASEAN, grup E dan F di zona tengah.
Grup D zona selatan dan J adalah zona timur.