Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pratama Arhan Bertemu Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Tokyo Verdy Berikan Respon

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 2 Maret 2022 | 17:00 WIB
Pratama Arhan bertemu dengan Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Kenji Kanasugi di Jakarta, Rabu (2/3/2022). (INSTAGRAM/@JPNAMBSINDONESIA)

BOLASPORT.COM - Duta besar Jepang untuk Indonesia, Kenji Kanasugi, menerima Pratama Arhan di kantornya sebelum menuju tim Tokyo Verdy.

Pratama Arhan saat ini masih berada di Indonesia untuk mengurus administrasi.

Dia sudah meninggalkan tim PSIS yang masih berada di Bali untuk mempersiapkan keperluan sebelum terbang ke Jepang.

Baca Juga: Imbas Invasi Rusia, Pelatih Klub Lokomotiv Moscow Mengundurkan Diri

Terbaru, Pratama Arhan bertemu dengan duta besar Jepang untuk Indonesia, Kenji Kanasugi.

Dalam unggahan terbaru ini terlihat Arhan dan Dubes Kenji melakukan obrolan.

Selain itu mereka sempat berfoto bersama dengan menunjukan seragam Tokyo Verdy.

Baca Juga: Enam Laga Terakhir Persebaya Surabaya Menuju Juara Liga 1 2021-2022

Dubes Kenji melakukan obrolan dengan pemain kelahiran Blora tersebut.

Dia berharap Arhan bisa mendapatkan pengalaman saat bermain untuk tim Tokyo Verdy.

"Hari ini saya bertemu dengan atlet sepak bola Pratama Arhan yang telah diumumkan kepindahannya ke J-League Tokyo Verdy."

"Arhan menceritakan mengenai antusiasmenya untuk bermain di Jepang.

"Saya menantikan sepak terjang Arhan di Jepang," tulis laman resmi kedutaan Jepang untuk Indonesia di Instagram (@jpnambsindonesia).

Baca Juga: Derby della Madonnina Imbang, Simone Inzaghi: Ini Hasil yang Adil

Kenji optimis Arhan bisa sukses di liga Jepang.

Sehingga, banyak pemain lain yang bisa meniti karir di negeri matahari terbit.

"Saya juga berharap semoga adanya kiprah Arhan di Jepang ini."

"Suatu hari akan membawa banyak atlet Indonesia ikut bermain di Jepang," pungkasnya.

Baca Juga: Rio Ferdinand Nilai Keputusan Arsenal Jual Aubameyang ke Barcelona Tepat

Unggahan ini akhirnya mendapatkan respon dari lamam instagram Tokyo Verdy (@tokyo_verdy).

Mereka menunggah ulang foto lewat instagram sroty dan menuliskan satu pesan.

Tidak lupa ada bendera Indonesia dan Jepang pada keterangan gambar.

"Arhan menunjungi kedutaan Jepang untuk Indonesia," tulis Tokyo Verdy.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P