Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong belum lama ini mendapatkan hadiah dari salah satu perusahan otomotif kenamaan Korea Selatan, Rabu (2/3/2022).
Shin Tae-yong mendapatkan dua unit mobil mewah dari Hyundai atas prestasinya bersama skuad Garuda.
Juru taktik berusia 51 tahun itu dinilai telah memberikan angin segar untuk timnas Indonesia yang sempat terpuruk beberapa tahun belakangan.
Dua unit mobil yang diserahkan PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) kepada Shin Tae-yong adalah Hyundai All New Palisade dan Staria.
Baca Juga: Shin Tae-yong Yakin Pratama Arhan Bakal Bisa Bersaing di Tokyo Verdy
Penyerahan mobil Hyunda ini merupakan bentuk apresiasi HMID atas dedikasi Shin Tae-yong usai membawa Timnas Indonesia jadi runner-up AFF 2020.
"Hari ini kami sangat berbahagia dapat menyerahkan unit Hyundai All-New Palisade dan STARIA kepada salah satu pelatih Tim Nasional Sepak Bola Indonesia yang memberikan prestasi luar biasa bagi Indonesia, Shin Tae-yong," kata President Director PT Hyundai Motors Indonesia, SungJong Ha, Rabu (2/3/2022).
"Ini merupakan bentuk apresiasi Hyundai kepada Coach Shin dan tim pelatih serta sebagai bentuk dukungan Hyundai untuk kemajuan Tim Nasional Sepak Bola Indonesia," imbuhnya.
Apabila dikalkulasikan, harga kedua mobil yang diberikan untuk Shin Tae-yong tersebut mencapai nominal yang cukup fantastis, kurang lebih senilai Rp2 miliar.
Pemberian dua unit mobil Hyundai diharapkan dapat menunjuang kinerja Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia.