Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Debut di Derby Manchester, Jack Grealish: Ini adalah Pertandingan Besar

By Khasan Rochmad - Kamis, 3 Maret 2022 | 15:15 WIB
Gelandang serang Manchester City, Jack Grealish, saat mencetak gol ke gawang Norwich City di Stadion Etihad dalam laga pekan kedua Liga Inggris 2021-2022 pada Sabtu (21/8/2021), pukul 21.00 WIB. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

Man City akan mengerahkan kekuatan yang dimiliki demi bisa meraih tiga poin di kandang mereka.

Gelandang Man City, Jack Grealish, tidak sabar dengan Derbi Manchester pertamanya setelah ia pulih dari cedera.

Pada pertemuan sebelumnya, ia hanya berada di bangku cadangan dalam kemenangan yang diraih Man City.

Baca Juga: Direktur PSG Beri Peringatan, Kylian Mbappe Belum Pasti Cabut Akhir Musim Ini

“Ini adalah pertandingan besar," kata Grealish seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

“Ini adalah pertandingan yang akan kami hadapi dengan penuh percaya diri dan ini adalah pertandingan yang harus kami menangkan.”

“Ini akan menjadi hal yang bagus. Ini Derbi Manchester pertama saya di Etihad, jadi saya tidak sabar untuk itu.”

Jack Grealish berperan besar dalam partai babak kelima Piala FA saat Man City melawan Peterborough, Selasa (1/3/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Baca Juga: Kalau soal Kualitas, Balotelli Yakin Setara dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

Pemain internasional Inggris ini mencetak salah satu gol dalam kemenangan 2-0 memanfaatkan umpan panjang dari Phil Foden di menit 67'.