Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Muncul Usai Dipecat, Koeman Langsung Pertanyakan Alasan Barcelona Lepas Messi

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 4 Maret 2022 | 05:15 WIB
Ronald Koeman baru muncul lagi di hadapan media usai dipecat Barcelona dan langsung mempertanyakan alasan mantan klubnya melepas Lionel Messi. (TWITTER.COM/ASPOR)

BOLASPORT.COM - Ronald Koeman baru muncul lagi di hadapan media usai dipecat Barcelona dan langsung mempertanyakan alasan Barca melepas Lionel Messi

Pelatih asal Belanda, Ronald Koeman, resmi dipecat Barcelona pada 28 Oktober 2021 setelah kekalahan dari Rayo Vallecano dalam laga pekan ke-11 Liga Spanyol 2021-2022 di Estadio de Vallecas.

Pemecatan itu mengakhiri karier kepelatihan Ronald Koeman di Barcelona selama kurang dari satu setengah tahun atau tepatnya 14 bulan. 

Selama waktunya di Camp Nou, Ronald Koeman membawa Barcelona meraih 39 kemenangan, 12 imbang, dan menelan 16 kekalahan dari total 67 pertandingan di semua kompetisi. 

Barcelona kemudian menunjuk Xavi Hernandez sebagai pelatih anyar untuk menggantikan Ronald Koeman pada 6 November 2021. 

Baca Juga: Koeman Sepakat soal Pesangon, Barcelona Dapat Diskon Rp32 Miliar

Empat bulan setelah pemecatan, Koeman akhirnya kembali muncul di hadapan media. 

Dalam momen pertama kalinya berbicara usai dipecat ini, Koeman langsung mempertanyakan keputusan Barca. 

Hal yang jadi sorotan juru taktik berusia 58 tahun ini adalah keputusan Barca melepas Lionel Messi