Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap KTM Factory Racing, Brad Binder menjadi pemilik waktu lap tercepat pada latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Qatar 2022.
Brad Binder membukukan waktu lap terbaik dalam time attack yang dilakukannya pada menit-menit akhir FP1 MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Qatar, Jumat (4/3/2022).
Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, memasang waktu lap 1 menit 56,975 detik pada awal FP1 MotoGP Qatar 2022.
Nasib apes langsung dialami pembalap rookie WithU Yamaha RNF, Darryn Binder, setelah mengalami masalah teknis.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Marc Marquez Belum Berani Pasang Target Tinggi
Dua puluh menit FP1 berjalan, Aleix Espargaro masih memimpin dengan catatan waktu yang lebih baik 1 menit 55,378 detik.
Ritme Espargaro makin mendekati rekor lap tercepat dalam lomba MotoGP di Losail, Qatar, yaitu 1 menit 54,491 detik.
Marc Marquez (Repsol Honda) dan Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) menempati posisi kedua dan ketiga untuk sementara.
Sisa 15 menit pada FP1, pembalap debutan dari Gresini Racing, Fabio Di Giannantonio, terjatuh dari motornya.
Baca Juga: Ogah Bergantung Marc Marquez Melulu, Repsol Honda Beri Target Tinggi untuk Pol Espargaro
Para pembalap mulai mengejar waktu lap tercepat pada 10 menit terakhir FP1 MotoGP Qatar.
Catatan Aleix Espargaro diungguli Joan Mir (Suzuki Ecstar) dengan 1 menit 55,371 detik.
Catatan waktu Joan Mir kemudian dilewati rekan satu timnya sendiri, Alex Rins, dan Franco Morbidelli.
Posisi Rins kemudian digeser Takaaki Nakagami dari LCR Honda. Torehan Nakagami sendiri turun ke urutan dua setelah diungguli Brad Binder.
Baca Juga: Pengakuan Luca Marini, Tetap Biasa Saja Tanpa Valentino Rossi pada MotoGP 2022
Persaingan yang merata terlihat dari daftar pembalap 10 besar yang memuat 5 dari 6 pabrikan pada FP1 MotoGP Qatar.
Menariknya, satu pabrikan yang keluar dari 10 besar adalah Ducati yang digadang-gadang menjadi momok karena diperkuat delapan pembalap.
Pembalap tercepat Ducati pada sesi ini ada di posisi ke-12 yaitu Jorge Martin (Pramac Racing) dengan gap 0,8 detik dari Binder.
Adapun favorit juara, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), mengalami low side crash pada 10 menit terakhir FP1 MotoGP Qatar.
Baca Juga: Marc Marquez Bicara Soal Konflik Rusia-Ukraina Jelang MotoGP Qatar 2022
Memang, hasil FP1 MotoGP Qatar belum bisa memberi gambaran tentang kekuatan pembalap sesungguhnya.
Para pembalap diperkirakan akan mengeluarkan performa terbaik mereka pada FP2 untuk mengamankan tiket lolos langsung ke Kualifikasi 2.
Hasil FP1 MotoGP Qatar 2022
Baca Juga: Pro dan Kontra Holeshot Device di MotoGP: Marquez dan Bagnaia Beda Arah