Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Usai diboikot UEFA dan FIFA, Rusia bisa saja pindah konfederasi sepak bola ke AFC.
Penyerangan Ukraina oleh Rusia telah berdampak pada negeri yang dipimpin oleh Vladimir Putin itu, terutama pada cabang olahraga sepak bola.
Federasi sepak bola dunia dan Eropa, FIFA maupun UEFA telah resmi memboikot Rusia dari semua kompetisi, baik di level timnas maupun klub.
Keputusan ini termasuk timnas Rusia tidak diijinkan di Piala Dunia 2022 Qatar.
Adapun timnas wanita Rusia juga tidak diperbolehkan mentas di ajang Piala Eropa 2022 di Inggris.
Baca Juga: Respons Sederhana Erik Ten Hag Terkait Ketertarikan Manchester United
Selain itu, klub Rusia Spartak Moskow didepak dari babak 16 besar Liga Europa 2021-2022.
Sejauh ini, Rusia melayangkan banding terhadap larangan FIFA dan UEFA tersebut ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).
"Jika FIFA dan UEFA menolak prosedur seperti itu, persyaratan akan diajukan untuk pengenalan tindakan sementara dalam bentuk penangguhan keputusan FIFA dan UEFA, serta kompetisi di mana tim Rusia seharusnya berpartisipasi," bunyi pernyataan federasi sepak bola Rusia, RFU seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.