Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Javier Roca Buktikan Mentalitas Persik Kediri Tak Bisa Diremehkan Lagi

By Abdul Rohman - Minggu, 6 Maret 2022 | 11:15 WIB
Para pemain Persik Kediri saat selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persiraja Banda Aceh dalam laga pekan ke-27 Liga 1 2021/2022, di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, Rabu (23/2/2022). (Alit_Binawan)

BOLASPORT.COM - Pelatih Javier Roca menilai bahwa Persik Kediri mempunyai mentalitas yang kuat sehingga tidak cepat menyerah.

Terbaru, pada pekan ke-29 Liga 1 2021-2022 melawan Madura United, Persik Kediri yang dua kali tertinggal mampu menyamakan kedudukan.

Laga antara Persik Kediri vs Madura United berakhir dengan skor 2-2.

Baca Juga: Persib Tarik Keluar 5 Pemain Berisiko di Bawah Guyuran Hujan Deras Lawan Persiraja, Robert Alberts Sudah Pikirkan Arema FC

Gol Madura United diciptakan oleh Renan Silva (menit ke-18) dan Hugo Gomes (55').

Sementara gol balasan Persik Kediri dicetak Jamierson Xavier (41, Og) dan Kerry Sroyer (86').

"Secara mentalitas saya pikir (pemain) Persik Kediri enggak bisa diremehkan lagi, pemain Persik Kediri tidak cepat lempar handuk," ucap Javier Roca seusai laga.

Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Bagnaia Tetap Tenang Meski Gagal Bersinar di Kualifikasi

"Kalau kami membawa apa yang kami prediksi dan latihan selama 3-4 hari sebelum pertandingan itu kami akan berhasil, jangan lupa ini lawan yang bagus, pemain individual yang luar biasa."