Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Juara bertahan kelas welter UFC, Kamaru Usman menyebut Khamzat Chimaev belum layak mendapatkan pertarungan gelar juara.
Kamaru Usman kurang menyutujui dengan usulan Bos UFC, Dana White soal pertandingan Khamzat Chimaev vs Gilbert Burns.
Dana White menyebut pemenang duel antara Chimaev dan Burns masuk akal untuk sebagai penantang gelar juara kelas welter UFC.
Usai pertarungan UFC 272 akhir pekan kemarin, orang nomor satu di UFC tersebut telah mengonfirmasi hal tersebut.
Baca Juga: Belum Tertandingi di UFC, Murid Khabib Nurmagomedov Pede Tantang GOAT Dunia Gulat
Laga Chimaev vs Burns memang sudah diresmikan sebagai main card alias partai utama pada UFC 273 tanggal 9 April mendatang.
Chimaev datang dalam kepercayaan diri tinggi menghadapi Burns dengan rekor sempurna sejak bergabung dengan UFC pada 2020 lalu.
Jika berhasil memenangkan pertarungan atas Burns, ranking Chimaev langsung melejit ke papan atas.
Terlebih, Bos UFC telah menjamin bahwa pemenang duel tersebut akan berstatus peringkat 1 divisi kelas welter.
Baca Juga: Jaminan Bos UFC, Pemenang Khamzat Chimaev vs Gilbert Burns Layak Jadi Musuh Kamaru Usman
Meski begitu Chimaev kini baru berada di peringkat 11, dan belum mendapatkan lawan dari jagoan-jagoan top di kelas welter.
Jika dilihat dari rekor pertandingan, Chimaev memang selalu tampil perkasa ketika menghadapi lawannya.
Dalam tiga pertandingan terakhirmya, Chimaev selalu menghabisi lawannya di ronde pertama.
Mungkin dengan alasan itu yang membuat Bos UFC, Dana White menyatakan bahwa Chimaev berhak mendapatkan pertandingan gelar jura kelas welter.
Baca Juga: Kepada UFC, Rafael Dos Anjos Minta Diadu Lagi dengan Conor McGregor
Kendati demikian, usulan tersebut ditentang oleh Kamaru Usman.
Kamaru Usman menilai Chimaev belum teruji, bahkan dia belum pernah bertanding dengan petarung yang berada di peringkat ke-10 besar.
Menurutnya, selama kariernya di UFC, dia hanya melawan petarung di luar 10 besar dan memang betul ia selalu menang dominan atas lawan-lawannya itu.
Banyak pihak yang menyarankan bahwa petarung berjuluk Si Serigala itu harus membutuhkan kemenangan terlebih dahulu melawan petarung di peringkat 10 atau 5 besar.
Baca Juga: Juara Kelas Berat WBC Diminta Serius Pensiun usai Lawan Dillian Whyte
“Yah, maksud saya, orang ini bahkan belum bertarung di 10 besar. Dia bahkan belum mengalahkan siapa pun,” kata Usman dilansir Bolasport.com dari MMANews.
“Jadi, maksud saya, Covington masih berdiri di peringkat 1, jadi saya pikir masih ada beberapa duel lagi yang harus dia (Chimaev) lalui,”
“Tapi, seperti yang saya katakan, saya suka bersaing. Ketika pertarungan itu muncul dengan sendirinya, saya akan berada di sini untuk bersaing,” tutur Usman.
Baca Juga: UFC 272 - Colby Covington Incar Dustin Poirier usai Habisi Jorge Masvidal