Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Top Assist Liga 1, Persebaya Sumbang 2 Nama, Ada Pemain Debutan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

By Metta Rahma Melati - Jumat, 11 Maret 2022 | 13:30 WIB
Gelandang Persebaya Surabaya, Taisei Marukawan melakukan selebrasi seusai membobol gawang Persita, Rabu (24/11/2021). (LIB)

BOLASPORT.COM - Lima top assist Liga 1 2021-2022 sejauh ini diisi oleh dua pemain Persebaya, satu nama merupakan debutan timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong.

Liga 1 2021-2022 saat ini tengah berada di pekan ke-30.

Ada lima pemain yang mencatatkan asisst terbanyak sejauh ini.

Dari lima pemain itu, dua di antaranya adalah pemain asing.

Berikut lima pemain yang mencatatkan assist terbanyak:

Taisei Marukawa

Taisei Marukawa adalah gelandang serang miliki Persebaya Surabaya.

Ia sejauh ini mencatatkan asisst paling banyak di Liga 1.

Baca Juga: Bukan Gelar Top Scorer, Ini yang Dibidik Ilija Spasojevic di Liga 1 2021-2022

Pemain asal Jepang itu membukukan delapan assist.

Tidak hanya itu, Taisei Marukawa juga telah mencetak 16 gol dari 28 pertandingan.

Harrison Cardoso

Gelandang serang Persita Tangerang itu membukukan tujuh assist.

Cardoso juga mencetak tujuh gol dari 18 pertandingan di Liga 1.

Muhammad Rifaldi

Muhammad Rifaldi adalah bek Persiraja Banda Aceh.

Ia juga mencatatkan tujuh assist.

Pemain 25 tahun itu telah bermain 24 pertandingan untuk Persiraja Banda Aceh di Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Kim Pan-gon Panggil 30 Nama, 50 Persen Pemain Timnas Malaysia di Piala AFF 2020, Ada Eks Wolverhampton Wanderers

Riko Simanjuntak

Riko Simanjuntak memiliki catatan yang sama dengan Cardoso dan Rifaldi dengan tujuh assist.

Pemain Persija Jakarta itu sudah mencatatkan 24 penampilan di Liga 1 musim ini.

Marselino Ferdinan

Marselino Ferdinan mencatakan enam assist.

Pemain muda Persebaya itu juga telah mencetak empat gol dan mencatatkan 22 penampilan di Liga 1 musim ini.

Karena aksi apiknya pun membuatnya mendapat panggilan Shin Tae-yong untuk timnas Indonesia.

Shin Tae-yong memberikan debut ke Marselino Ferdinan saat timnas Indonesia menjalani uji coba melawan Timor Leste pada 27 Januari 2022.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P