Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paul Scholes Sarankan Manchester United Rekrut Dua Pelatih Ini

By Ivan Rahardianto - Rabu, 16 Maret 2022 | 22:00 WIB
Paul Scholes menyarankan Manchester United untuk merekrut Thomas Tuchel atau Antonio Conte. (TWITTER.COM/BTSPORTFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Paul Scholes menyarankan Manchester United untuk merekrut Thomas Tuchel atau Antonio Conte sebagai pelatih baru musim depan.

Menurut berita yang beredar, pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino, dianggap sebagai target utama Manchester United di akhir musim.

Mantan bos Espanyol itu dilaporkan berada di ambang pemecatan menyusul tersingkirnya Les Parisiens dari babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 setelah kalah agregat 2-3 dari Real Madrid.

Pelatih Ajax, Erik ten Hag, juga sedang dipertimbangkan untuk melatih Setan Merah.

Bahkan, pelatih asal Belanda itu dikatakan sebagai pilihan utama Ralf Rangnick untuk peran tersebut.

Akan tetapi, beberapa orang, termasuk Paul Scholes, telah menyarankan Manchester United untuk menggaet pelatih Chelsea, Thomas Tuchel.

Baca Juga: Setelah Jadi Manusia Tertajam di Bumi, Cristiano Ronaldo Malah Lupa Caranya Tendang Bola

 

Menurut mantan gelandang Manchester United itu, Thomas Tuchel akan bertindak tegas dan membuat takut para pemain yang berkinerja buruk di klub.

Paul Scholes kemudian menambahkan bahwa pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, juga patut dipertimbangkan oleh The Red Devils.

"Saya akan memilih Conte atau Tuchel sekarang," kata Paul Scholes, dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.

"Mungkin sepertinya dia [Tuchel] tersedia di akhir tahun."

"Keduanya adalah pelatih elite kelas atas yang menurut saya membuat para pemain ketakutan, dan menang merupakan hal terpenting."

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Puasa Gelar, Tak Cium Trofi Tapi Kecup Kepala Harry Maguire

"Manchester United dengan salah satu dari pelatih itu akan menjadi klub yang jauh lebih baik."

TWITTER.COM/SQUAWKANEWS
Ekspresi Cristiano Ronaldo usai Manchester United tersingkir dari Liga Champions.

"Oke, mereka membutuhkan (materi) tambahan."

"Tapi saya benci ketika orang mengatakan mereka membutuhkan empat atau lima pemain, atau perlu menghabiskan 200 juta pounds (sekitar 3 triliun rupiah) atau apa pun itu."

"Ada sekelompok pemain di sini yang menurut saya bisa dibuat jauh lebih baik oleh pelatih elite berkualitas tinggi," ujar Paul Scholes menambahkan.

Setan Merah tersingkir dari Liga Champions di babak 16 besar dengan agregat 1-2 dari juara bertahan Liga Spanyol, Atletico Madrid, setelah kalah 0-1 di Old Trafford pada Selasa (15/3/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Baca Juga: Diego Simeone Tak Tahu Kalau Ditimpuk Botol oleh Fan Manchester United

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P