Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, mengincar poin penuh pada seri balap kedua MotoGP Indonesia 2022.
Francesco Bagnaia akan menghadapi balapan kedua yang akan digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Indonesia, pekan ini (20/3/2022).
Hasil terbaik lalu diharapkan Francesco Bagnaia agar bisa menebus kesalahan terakhir saat balapan di Qatar.
Saat balapan di Qatar, Francesco Bagnaia tercatat gagal meraup poin penuh karena harus gagal finis (did not finish).
Baca Juga: Tuntaskan Pelatihan Padamkan Api, Marshal Kian Siap Kawal MotoGP Indonesia 2022
Penyebabnya karena kecelakaan yang terjadi saat Bagnaia menabrak Jorge Martin (Pramac Racing) di tengah balapan.
Dia pun sangat menyesal karena tidak dapat memberikan hasil terbaik pada balapan pembuka tersebut.
Kini fokusnya telah dialihkan dengan menatap balapan kedua yang akan digelar di Indonesia.
Dia melihat peluang bisa memperbaiki kesalahan dengan merebut hasil bagus saat balapan kedua di Sirkuit Mandalika.
Baca Juga: MotoGP Indonesia - CEO Mandalika SAG Racing Team Indonesia Siapkan Kejutan