Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persib Kembali Sebut Bali United Punya Keuntungan Lebih dari Timnya dalam Perburuan Gelar

By Sasongko - Jumat, 18 Maret 2022 | 20:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts (tengah) nampak menyambut selebrasi dari Kakang Rudianto (kiri) yang mampu menciptakan satu gol dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2021 di Stadion Gelora Ngurah Rai, Bali, 29 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts menyebut bahwa timnya kurang diuntungkan dalam persaingan gelar juara Liga 1 musim ini.

Persib Bandung bakal menantang Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-32 Liga 1 musim 2021/22 pada Sabtu (19/3/2022) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Saat ini, Persib Bandung berada di posisi kedua dengan catatan 66 poin, selisih tiga poin dengan Bali United di puncak klasemen.

Karena itulah, Persib Bandung yang sedang dalam misi perburuan gelar juara Liga 1 memperlakukan laga ini sebagai laga wajib menang.

Tak ada hasil seri apalagi kalah dalam kamus seluruh tim Maung Baundung besok malam.

Pasalnya hasil seri apalagi kalah, bakal semakin melenggangkan Bali United menuju gelar juara Liga 1 musim ini.

Dalam konferensi pers jelang laga lawan Persebaya (18/3/2022), Pelatih Persib menyebut Bali United mendapatkan keuntungan tersendiri dalam perburuan gelar musim ini.

Sebelumnya, Robert Rene Alberts juga pernah menyinggung hal ini untuk Bali United, terkait status mereka yang tampil di Bali selama satu putaran penuh (seri keempat dan kelima).

Baca Juga: Marselino Ferdinan Susul Timnas U-19 Indonesia TC di Korea Selatan pada 20 Maret