Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiraja Tidak Ingin Jadi Korban Pelampiasan Tira Persikabo

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 19 Maret 2022 | 12:30 WIB
Persiraja Banda Aceh (HARRYHARTOMO/PT LIB)

BOLASPORT.COM - Persiraja Banda Aceh mengincar hasil maksimal atas Tira Persikabo pada laga pekan ke-32 Liga 1 2021-2022.

Dual Persiraja vs Tira Persikabo akan digelar di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Sabtu (19/3/2022) pukul 18.15 WIB.

Laga ini memang sudah tidak ada artinya bagi Persiraja mengingat mereka sudah dipastikan turun kasta musim depan.

Laskar Rencong terpaksa terdegrasi lebih cepat setelah gagal keluar dari dasar klasemen Liga 1 2021/2022.

Baca Juga: Sandang Status Jadi Ayah, Gelandang Asing Bali United Kian Termotivasi Raih Gelar Juara Demi Si Buah Hati

Dengan menyisakan dua laga, Persiraja tak mampu mengejar posisi aman karena terpaut poin yang jauh.

Kendati demikian, para pemain Persiraja menegaskan bahwa mereka enggan patah arang menuntaskan kompetisi musim ini.

Pemain asing Persiraja, Bruno Dybal memastikan timnya tidak akan memberikan Tira Persikabo memetik poin dengan mudah dari timnya.

"Kami sudah melakukan persiapan yang sangat bagus, kita akan berjuang untuk pertandingan ini. Pemain dan pelatih juga sangat siap, kita berharap bisa memenangkan laga ini, ini tugas kita," kata Bruno Dybal.

Baca Juga: Persebaya vs Persib, Duel Lini Depan Tajam Lawan Tim Susah Kebobolan

Bruno mengatakan bahwa Persiraja sudah mempelajari peta kekuatan Tira Persikabo dalam beberapa laga terakhir.

Dia menyadari Persiraja bisa menjadi pelampiasan Tira Persikabo menyusul kekalahan memalukan tim berjuluk Laskar Padjajaran itu pada pekan lalu.

Sebelum bertemu Persiraja, Tira Persikabo kalah mengenaskan atas Persija Jakarta dengan skor telak 0-4.

Oleh karena itu, Bruno Dybal dkk, sudah mempersiapkan antisipasi untuk meredam kebangkitan tim lawan.

Baca Juga: PSSI Rapat bersama Kemenkumham hingga BIN, Ini Hal-hal yang Dibahas di Pertemuan soal Naturalisasi

Persiraja juga berambisi menjegal laju Tira Persikabo yang masih sedang berjuang menghindari zona degradasi.

"Kami sudah melakukan persiapan yang sangat bagus, kita akan berjuang untuk pertandingan ini."

"Pemain dan pelatih juga sangat siap, kita berharap bisa memenangkan laga ini, ini tugas kita," tutur Bruno.

Sementara itu, pelatih kepala Persiraja Sergio Alexandre berharap anak asuhnya dapat menjalankan strageti dan meminimalisir segala bentuk kesalahan.

"Saya melihat permainan Persikabo, bersama tim pelatih kami sudah menganalisis permainan mereka. Persikabo memang tampil sangat baik, dan tentu saja kita akan bermain lebih baik," ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P