Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atta Halilintar Beri Satu Bocoran Gebrakan Pertama Bekasi FC

By Alif Mardiansyah - Minggu, 20 Maret 2022 | 05:15 WIB
Chairman AHHA PS Pati FC, Atta Halilintar, sedang memberikan sambutan dalam jumpa persnya dengan awak media di Jakarta, 14 Juni 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Atta Halilintar membeberkan satu gebrakan awal dari klubnya yang bernama Bekasi FC dalam menyongsong kiprah di Liga Indonesia.

Atta Halilintar diprediksi masih memiliki jabatan penting di Bekasi FC yang sebelumnya bernama AHHA PS Pati FC.

Sebelum berubah menjadi Bekasi FC, Atta Halilintar berperan sebagai chairman AHHA PS Pati FC bersama Putra Siregar.

Atta Halilintar dan Putra Siregar saat itu membentuk AHHA PS Pati FC setelah mengakuisisi klub Liga 2, PSG Pati.

Kini AHHA PS Pati FC bertransformasi lagi menjadi Bekasi FC jelang musim 2022.

Kehadiran Bekasi FC pun dapat menjadi warna tersendiri bagi jalannya Liga 2 2022, ditambah keberadaan Atta Halilintar dan Putra Siregar.

Baca Juga: Bungkam Persik Kediri, Barito Putera Kirim Persela Lamongan Degradasi ke Liga 2

Menjadi bagian vital di Bekasi FC, Atta Halilintar nampaknya sudah memiliki rencana jitu untuk mengembangkan klub yang dikabarkan bermarkas di Stadion Patriot Chandrabhaga tersebut.

Satu rencana pun sudah dibocorkan Atta ke publik.

Baca Juga: Shin Tae-Yong Dibebaskan Pilih Pemain Timnas U-23 Indonesia Sesukanya untuk SEA Games 2021

Hal tersebut disampaikan Atta Halilintar lewat unggahan di Instagram-nya, 19 Maret 2022.

Awalnya, Atta mencurahkan isi hatinya yang sempat ingin angkat kaki dari kiprahnya di persepakbolaan Indonesia.

Namun, Atta Halilintar mengurungkan niatnya itu setelah berbincang dengan Putra Siregar.

Baca Juga: Bekasi FC Jadi Nama Baru AHHA PS Pati, PT LIB Belum Terima Laporan

Suami dari Aurel Hermansyah tersebut kini menjadi bergairah lagi mengepakkan sayapnya di kancah Liga Indonesia.

Kemunculan Bekasi FC menjadi titik awal Atta Halilintar menunjukkan keseriusannya.

"Sempat berpikir berhenti dari sepak bola negeri ini beberapa bulan lalu," tulis Atta Halilintar seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, Jumat (19/3/2022).

Baca Juga: Jelang Hadapi Madura United, Bali United Miliki Satu Keuntungan

"Tetapi, semangat itu kembali setelah banyak berbicara dengan brader Putra Siregar," tambah Atta.

Tidak hanya memperkenalkan Bekasi FC, Atta Halilintar juga membeberkan satu gebrakan awal dari klubnya tersebut.

Gebrakan awal Bekasi FC yang diungkap Atta yakni membuat training ground alias tempat latihan khusus untuk timnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Atta Halilintar - PAPATA (@attahalilintar)

Baca Juga: Orang Tua dari Pemain Asal Aceh di Qatar Setuju Anaknya Gabung Timnas Indonesia

Atta Halilintar berharap dengan hadirnya training ground untuk Bekasi FC dapat membawa dampak baik bagi perkembangan sepak bola di Bekasi.

Selain itu, Atta juga menuturkan rasa terima kasihnya kepada Tri Adhianto selaku Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi.

Pasalnya, Tri Adhianto turut memberikan dukungan kepada Atta Halilintar terhadap perencanaan training ground.

Baca Juga: Melebarkan Jarak dengan Persipura, Pelatih Barito Putera Apresiasi Kerja Keras Pemain

"Bismillah hari ini ikhtiar mencari training ground di Bekasi," tulis Atta Halilintar.

"Kami mencoba memajukan sepak bola di Bekasi."

"Terima kasih Bapak Wali Kota Tri Adhianto yang mendukung ikhtiar kami hari ini," sambung Atta.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P