Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi Piala Dunia - Neymar Bawa Brasil Cetak Gol Berlimpah, Lionel Messi dkk Makin Jauh di Bawah

By Septian Tambunan - Jumat, 25 Maret 2022 | 10:33 WIB
Neymar mengawali pesta gol timnas Brasil yang berujung keberhasilan menjauhi Lionel Messi dkk di klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan. (CARL DE SOUZA / AFP)

BOLASPORT.COM - Lionel Messi dkk makin jauh di bawah usai Neymar antar Brasil ukir gol berlimpah di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Brasil menjamu timnas Cile dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan di Stadion Maracana, Kamis (24/3/2022) waktu setempat atau Jumat pagi WIB.

Dikutip BolaSport.com dari SofaScore, Brasil memang tampil lebih mendominasi.

Brasil memimpin penguasaan bola dengan 58 persen.

Baca Juga: Kylian Mbappe Kesal PSG Menang 8-0, tetapi Kalah dari Real Madrid yang Terus Diingat

Dari segi peluang, Brasil memiliki 18 yang 9 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Adapun Cile mempunyai 10 kesempatan dengan 2 menuju ke gawang.

Menekan sejak awal pertandingan, Brasil mendapat penalti pada menit ke-41.

Striker Brasil, Neymar, ditekel oleh wing-back kanan Cile, Mauricio Isla, di kotak terlarang.

Wasit asal Argentina, Dario Herrera, langsung menunjuk titik putih.

Neymar maju sendiri sebagai eksekutor penalti Brasil.

Bintang Paris Saint-Germain, Neymar, melepaskan tendangan datar kaki kanan ke sisi kanan gawang Cile.

Kiper Cile, Claudio Bravo, tertipu dan justru bergerak ke sisi kiri gawang. Brasil unggul 1-0.

Brasil menggandakan kedudukan menjadi 2-0 pada menit ke-45+1.

Baca Juga: Guardiola Puji Gol Foden yang Cuma Bisa Ditiru oleh Beberapa Pemain

CARL DE SOUZA / AFP
Striker timnas Brasil, Neymar, merayakan gol bareng Vinicius Junior dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan kontra timnas Cile di Stadion Maracana, 24 Maret 2022.

Proses gol Brasil kali ini diawali oleh umpan terobosan kaki kiri Antony kepada Vinicius Junior.

Vinicius lalu membawa bola masuk ke dalam kotak penalti Cile dan meluncurkan sepakan menyusur tanah kaki kiri.

Bola tembakan Vinicius melewati sela-sela kaki Claudio Bravo sehingga meluncur mulus ke sisi kiri gawang tim tamu.

Skor 2-0 untuk Brasil bertahan sampai turun minum.

Memasuki babak kedua, timnas Brasil tidak mengendurkan gempuran.

Pada menit ke-69, wasit Dario Herrera kembali memberi penalti untuk Brasil.

Pasalnya, Claudio Bravo melakukan pelanggaran terhadap winger Brasil, Antony.

Berusaha menutup ruang tembak Antony, Bravo malah membuat kaki kirinya melayang ke dada Antony.

Gelandang Brasil, Philippe Coutinho, yang kali ini menjadi algojo.

Baca Juga: Singkat dan Pedas, Antonio Conte Kritik Keluhan Mikel Arteta

CARL DE SOUZA / AFP
Gelandang timnas Brasil, Philippe Coutinho, merayakan gol ke gawang timnas Cile dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan di Stadion Maracana, 24 Maret 2022.

Coutinho mengalirkan tendangan datar kaki kanan ke arah kanan gawang Cile.

Claudio Bravo lagi-lagi salah menebak laju bola sehingga Brasil memimpin 3-0.

Brasil menyempurnakan kemenangan menjadi 4-0 pada menit ke-90+1.

Memaksimalkan operan Bruno Guimares, Richarlison menghunjamkan sepakan melengkung kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Bola tembakan Richarlison mengarah ke pojok kanan gawang Cile tanpa bisa dijangkau Claudio Bravo.

Skor 4-0 untuk Brasil tetap tidak berubah hingga wasit Dario Herrera meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Baca Juga: Guardiola Ungkap Penyebab Mainkan Kiper yang Terakhir Kali Tampil di Liga Champions 16 Tahun Lalu

CARL DE SOUZA / AFP
Striker timnas Brasil, Richarlison, merayakan gol ke gawang timnas Cile dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan di Stadion Maracana, 24 Maret 2022.

Kemenangan telak ini membuat timnas Brasil makin jauh meninggalkan Lionel Messi dkk di bawah.

Brasil memuncaki klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan.

Anak-anak asuh Tite sudah mengoleksi 42 poin dari 16 pertandingan.

Adapun timnas Argentina, yang diperkuat Lionel Messi, berada di urutan dua klasemen.

Argentina tertinggal tujuh poin dari Brasil.

Berikut ini hasil lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan sampai Jumat (25/3/2022) pagi WIB:

  • Uruguay 1-0 Peru (Giorgian De Arrascaeta 42')
  • Kolombia 3-0 Bolivia (Luis Diaz 39', Miguel Borja 72', Mateus Uribe 90')
  • Brasil 4-0 Cile (Neymar 44'-pen, Vinicius Junior 45+1', Philippe Coutinho 72'-pen, Richarlison 90+1')
  • Paraguay 3-1 Ekuador (Robert Morales 9', Piero Hincapie 45+6'-bd, Miguel Almiron 54'; Jordy Caicedo 85'-pen)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P