Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Tak Akan Korbankan Finansial Klub Hanya Demi Rekrut Kylian Mbappe dan Erling Haaland

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 26 Maret 2022 | 11:00 WIB
Ilustrasi dua wonderkid sepak bola, Erling Haaland (kiri) dan Kylian Mbappe. (BRFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Presiden Barcelona, Joan Laporta, menegaskan El Barca tak akan mengorbankan finansial klub hanya demi merekrut Kylian Mbappe dan Erling Haaland.

Erling Haaland dan Kylian Mbappe dianggap sebagai dua pemain muda terbaik dunia saat ini.

Hal itu tak lepas dari penampilan kedua pemain tersebut dalam beberapa musim terakhir.

Sejak bergabung dengan Borussia Dortmund pada Januari 2020, Erling Haaland telah mencatatkan 82 penampilan di seluruh ajang.

Dari jumlah laga tersebut, Erling Haaland berhasil menorehkan 80 gol dan 21 assist.

Baca Juga: Gagal Lolos Piala Dunia 2022, Italia Harus Berhenti Tiru Gaya Guardiola dan Mulai Ikuti Klopp

 

Penyerang berusia 21 tahun itu juga sukses mempersembahkan trofi DFB Pokal untuk Die Borussien.

Adapun dengan timnas Norwegia, Haaland telah membukukan 12 gol dari 15 laga.

Sementara Kylian Mbappe, yang sudah memperkuat Paris Saint-Germain sejak musim panas 2018, telah mecatatkan 158 gol dan 78 assist dari 208 pertandingan di semua kompetisi.

Selain itu, Kylian Mbappe juga memenangi banyak trofi dengan PSG, di antaranya 3 Liga Prancis, 2 Piala Liga Prancis, 3 Piala Prancis, dan 3 Piala Super Prancis.

Tak hanya di level klub, striker berusia 23 tahun tersebut juga tampil luar biasa dengan timnas Prancis.

Kylian Mbappe mempunyai koleksi gol sebanyak 24 butir dari 53 penampilannya bersama timnas Prancis.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Mohamed Salah Akhirnya Balas Dendam ke Sadio Mane saat Mesir Hajar Senegal

Mbappe juga sukses mempersembahkan trofi Piala Dunia dan UEFA Nations League untuk Les Bleus.

Namun, baik Haaland maupun Mbappe kini tengah ramai dikabarkan bakal berganti klub pada musim panas 2022 mendatang.

Pasalnya, Mbappe terus menolak memperbarui kontraknya di PSG.

Padahal, masa kerjanya di Parc des Princes akan kedaluwarsa pada akhir musim ini.

Sementara Haaland ingin mencari tantangan baru dan klausul rilinya yang senilai 75 juta euro (sekitar Rp1,1 triliun) akan aktif pada bursa transfer mendatang.

Salah satu klub yang dikaitkan dengan kedua pemain tersebut adalah Barcelona.

Barcelona diketahui ingin mengontrak salah satunya demi mempertajam lini depan mereka pada musim 2022-2023.

Baca Juga: Bela Timnas Argentina, Lionel Messi Kembali Sehat dan Siap Tempur Lawan Venezuela

Meski tertarik, Joan Laporta telah menegaskan bahwa El Barca tak akan mengejar tanda tangan Mbappe atau Haaland jika mengancam finansial klub.

BARCATVPLUS
Konferensi pers Presiden Barcelona, Joan Laporta pada Kamis (6/8/2021) soal kegagalan merekrut Lionel Messi.

Situasi keuangan Barcelona saat ini mulai membaik setelah sempat mengalami keterpurukan pada 2021.

Hal itu ditandai dengan masuknya beberapa sponsor baru, salah satunya Spotify.

Laporta tentu tak ingin Barcelona mengulangi kejadian buruk tersebut sehingga menjaga keseimbangan neraca keuangan menjadi fokus utamanya.

"Di sini setiap orang bebas untuk berpendapat dan kita sudah tahu bahwa ini adalah bagian dari dunia sepak bola, bahwa klub-klub besar tertarik pada pemain hebat," ucap Laporta seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.

Baca Juga: Demi Rekrut Robert Lewandowski, Barcelona Rela Langgar Aturan Sendiri

"Tapi, saya juga bersikeras, saya tidak akan berbicara tentang pemain tertentu tetapi saya dapat memberi tahu Anda bahwa kami tidak akan melakukan operasi apa pun yang membahayakan finansial."

"Itu adalah pepatah yang kami ikuti sejak saya menjadi presiden lagi, itu terjadi pada kami dalam berbagai keadaan dan kami akan melanjutkan filosofi ini, tidak membahayakan finansial dengan operasi itu."

“Jadi, Anda dapat berbicara tentang pemain, tentang operasi uang besar di mana Barca tidak akan kehilangan akal," tutur pria berusia 59 tahun itu menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P