Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bukan hanya mampu menyabet gelar Liga 1 2022-2022, Bali United juga berpeluang besar menyabet empat penghargaan lainnya.
Bali United resmi memastikan diri keluar sebagai juara Liga 1 2021-2022, meski masih menyisakan satu pertandingan.
Kepastian Bali United mengunci gelar Liga 1 ini menyusul terpelesetnya pesaing terdekat, yakni Persib Bandung.
Persib harus puas bermain imbang 0-0 melawan Persik Kediri dalam laga pekan ke-33 Liga 1, Jumat (25/3/2022).
Baca Juga: Tiga Pemain Andalan Teco di Bali United, Satu Pilar Hampir Tampil Penuh Satu Musim Liga 1 2021-2022
Hasil imbang ini membuat Persib mengoleksi 68 poin dan tak mungkin mengejar Bali United yang mengumpulkan 72 poin dengan menyisakan satu laga.
Sayangnya, pesta juara Bali United kurang terasa sempurna akibat dibantai Persebaya Surabaya 0-3 setelah laga Persib vs Persik.
Namun, kekalahan tersebut tak menjadikan Stefano Cugurra dan anak asuhnya batal merengkuh juara Liga 1 2021-2022.
Bali United mengukir sejarah sebagai tim pertama yang mampu back to back juara sejak era Liga Indonesia pada 1994.
Baca Juga: Hadapi Bhayangkara FC, Osvaldo Haay Minta Pemain Persija Tak Lengah
Pada musim sebelumnya, tim berjuluk Serdadu Tridatu berhasil meraih gelar juara Liga 1 2019.
Selain trofi juara Liga 1 2021-2022, Bali United juga berpotensi menyabet sejumlah penghargaan lainnya musim ini.
Setidaknya ada lima nominasi penghargaan seperti top skorer, top assist, pemain terbaik, pelatih terbaik, dan gol terbaik.
Striker Bali United, Ilija Spasojevic saat ini menjadi yang terdepan untuk menjadi raja gol Liga 1 2021-2022.
Pemain naturalisasi ini sekarang menjadi pencetak gol terbanyak sementara dengan membukukan 22 gol.
Pesaing terdekat Spaso adalah Ciro Alves (20 gol), Carlos Fortes (19 gol), dan Youssef Ezzajari (18 gol).
Dengan menyisakan satu laga terakhir, Spaso pun memiliki peluang lebih besar dinobatkan sebagai top skorer Liga 1 musim ini.
Pemain Terbaik
Selain meraih top skorer, Ilija Spasojevic juga memilki kans menjadi pemain terbaik Liga 1 2021-2022.
Hal ini tak lepas berkat kontribusinya yang besar untuk Bali United sepanjang bergulirnya kompetisi.
Spaso menyumbang 22 gol dan 2 assist, serta mencatatkan menit bermain paling banyak di tim, yakni 2687 menit.
Dirinya sering dipercaya menjadi kapten Bali United dan hanya mengoleksi dua kartu kuning dari total 33 pertandingan.
Catatan ini bisa dikatakan cukup impresif bagi Spaso yang usianya sudah tak lagi muda.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra juga menjadi kandidat terkuat menyabet penghargaan pelatih terbaik Liga 1 2021-2022.
Kesukesannya membawa Bali United mempertahankan gelar juara Liga 1 bisa menjadi modal berharga Teco meraih penghargaan tersebut.
Apalagi, ini menjadi ketiga kalinya secara beruntun nahkoda asal Brasil itu mengantarkan tim yang ditukanginya juara Liga 1.
Winger Bali United, Privat Mbarga memiliki kesempatan untuk menggeser top assist sementara Liga 1, Taisei Marukawa (Persebaya).
Privat sejauh ini sudah mencatatkan 8 assist dan hanya terpaut dua angka dari Taisei Marukawa.
Dengan satu pertandingan terakhir, bukan tidak mungkin rekrutan anyar Bali United itu bisa menyalip torehan tersebut.
Gol terbaik
Dengan mengoleksi 22 gol, Ilija Spasojevic tentunya memiliki sejumlah gol yang dicetak dengan indah.
Salah satu gol paling sensasional yang dilesakkan Spaso ketika membela Bali United melawan Persita Tangerang, Jumat (24/9/2021).
Pada duel di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, itu, Spaso menyumbang dua gol untuk membawa timnya menang atas Persita.
Gol cantik Spaso terjadi saat laga baru berjalan empat menit.
Ia menyepak bola dari sudut yang cukup sempit tanpa terlebih dahulu melihat gawang.
Tak diduga, sepakannya meluncur deras dan mengarah ke pojok gawang tim Pendekar Cisadane.