Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia akhirnya meraih kemenangan perdana dalam agenda pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan.
Sejauh ini timnas U-19 Indonesia sudah melakoni tiga laga uji coba di Korea Selatan.
Namun sayang, hasil kurang bagus didapatkan anak asuh Shin Tae-yong di dua laga awal.
Pertama, timnas U-19 Indonesia harus menyerah dari Yeungnam University dengan skor 1-5.
Kekalahan telak kembali diperoleh timnas U-19 Indonesia di laga selanjutnya.
Baca Juga: Jelang Laga Penentuan Nasib, Persipura Jayapura Diguyur Bonus
Menghadapi timnas U-19 Korea Selatan, timnas U-19 Indonesia tumbang dengan skor 0-7.
Hingga akhirnya angin segar didapatkan timnas U-19 Indonesia dipertandingan ketiganya.
Ronaldo Kwateh dkk meraih kemenangan perdananya di Korea Selatan saat dihadapkan dengan Daegu University.