Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Dicukur Persipura, PSIS Ingin Lampiaskan ke Persela

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 29 Maret 2022 | 06:15 WIB
PSIS Semarang menelan kekalahan telak 0-4 atas Persipura dalam lanjutan Liga 1 2021-2022. (HARRYHARTOMO)

BOLASPORT.COM - PSIS Semarang mengusung misi bangkit dari kekelahan menyakitkan atas Persipura Jayapura pada laga pekan ke-33 Liga 1 2021-2022.

Tak tanggung-tanggung, Laskar Mahesa Jenar digulung Mutiara Hitam dengan skor empat gol tanpa balas, Kamis (24/3/2022).

Guna mengubur hasil buruk tersebut, PSIS berambisi menjungkalkan Persela Lamongan di laga terakhir Liga 1 2021-2022.

Duel PSIS vs Persela akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Selasa (29/3/2022) pukul 15.15 WIB.

Baca Juga: Respon Bali United soal Rencana Pesta Juara Liga 1 di Kandang Jadi Polemik

Asisten pelatih PSIS, Achmad Resal Octavian menegaskan, para pemainnya siap bangkit dan menutup kompetisi dengan hasil yang memuaskan.

"Kami ingin membuat akhir yang berkesan di pertandingan melawan Persela Lamongan besok," kata Achmad Resal.

Achmad Resal mengakui anak asuhnya tengah diselmuti rasa jenuh mengingat padatnya jadwal kompetisi.

Sebagai pelatih, dirinya terus berupaya membangkitkan semangat Alfeandra Dewangga dkk.