Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Orleans Masters 2022 - Bikin Nyesek Wakil Malaysia, Ruselli Pijak Babak Kedua

By Agung Kurniawan - Rabu, 30 Maret 2022 | 16:49 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, saat bertanding melawan pemain Korea Selatan, An Se-young, pada babak kesatu Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre & Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Senin (23/11/2021). (HUMAS PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan tampil gemilang pada babak pertama Orleans Masters 2022.

Ruselli Hartawan mengawali langkahnya pada ajang Orleans Masters 2022 dengan menghadapi wakil Malaysia, Kisona Selvaduray.

Dalam pertandingan yang digelar di Palais des Sports, Prancis, Rabu (30/3/2022), Ruselli membuat Kisona Selvaduray menelan kekalahan dengan menyesakkan.

Ruselli Hartawan melaju ke babak kedua Orleans Masters 2022 usai menang adu setting dalam dua gim dengan skor 22-20, 22-20.

Jalannya pertandingan

Kedua pemain tunggal putri tersebut langsung menunjukkan persaingan yang ketat pada awal gim pertama.

Kisona Selvaduray mengambil inisiatif untuk mengungguli Ruselli Hartawan dalam perolehan angka.

Namun, Ruselli tidak tinggal diam, dia berhasil menyamakan kedudukan lagi hingga sebanyak empat kali.

Akan tetapi, Ruselli Hartawan harus menyerah pada interval gim pertama dari Kisona Selvaduray dengan skor tipis 10-11.