Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Arema FC harus puas menutup kompetisi dengan menduduki peringkat keempat klasemen akhir Liga 1 2021-2022.
Perjalanan Arema FC bersaing di kompetisi Liga 1 musim ini mengalami pasang surut.
Singo Edan yang sempat mengalami kendala di awal kompetisi kemudian menjelma menjadi kandidat terkuat kampiun.
Hal ini menyusul terciptanya rekor 23 laga tak terkalahkan pasukan Eduardo Almeida tersebut.
Baca Juga: Taklukkan Persebaya Back to Back, Borneo FC Tutup Liga 1 dengan Akhir Bahagia
Memasuki penghujung Liga 1, Arema FC seperti kehilangan bensin yang berujung hilangnya banyak poin krusial.
Hingga pada akhirnya, Dendi Santoso dkk harus puas bercokol di peringkat keempat klasemen akhir Liga 1 2021-2022 dengan raihan 65 poin.
Mereka naik satu tangga menggeser Persebaya Surabaya yang gagal memetik hasil maksimal pada laga penutup.
Sementara Arema FC sukses mengemas poin penuh di laga penutup kontra PSM Makassar, Rabu (30/3/2022).