Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tak lagi jenuh menunggu waktu berbuka selama ibadah puasa Ramadan 1443 Hijriah berkat kehadiran rangkaian turnamen bulu tangkis.
Miliaran umat muslim di dunia, dan juga termasuk di Indonesia, sebentar lagi akan menyambut bulan Ramadan.
Ramadan menjadi momen bagi umat untuk melatih diri dalam menjaga hawa nafsu dengan berpuasa selama sebulan penuh.
BolaSporter yang menjalankan puasa ramadan tak lagi harus bingung mencari tontonan untuk menunggu waktu berbuka.
Kompetisi bulu tangkis akan berkunjung ke Benua Asia pada bulan April.
Artinya, waktu pertandingan lebih bersahabat bagi penonton di Indonesia karena berlangsung dari pagi hari hingga sore menjelang malam.
Korea Selatan akan menjadi tuan rumah bagi dua turnamen BWF World Tour yaitu Korea Open Super 500 pada 5-10 April dan Korea Masters Super 300 pada 12-17 April.
Korea Open 2022 menjadi sorotan karena mejanjikan persaingan dari pemain-pemain elite karena level turnamen yang terbilang tinggi.
Baca Juga: Rexy Mainaky Terpukul Flandy Limpele Keluar dari BAM, tetapi...