Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Orleans Masters 2022 - Selalu Tertinggal Dulun, Rehan/Lisa Tetap Lolos ke Final

By Muhamad Husein - Sabtu, 2 April 2022 | 22:32 WIB
Pemain ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, beraksi ketika bertanding pada babak penyisihan grup B PBSI Home Tournament. Aksi Rehan/Lisa tersebut dilakukan di Hall Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Rabu (1/7/2020) (BADMINTON INDONESIA)

Mereka terus melebarkan jarak keunggulan hingga akhirnya memenangi gim pertama dengan skor 21-16.

Memasuki gim kedua, Rehan/Lisa tertinggal dari Roy/Teoh duluan. Lawan langsung mencetak poin beruntun untuk unggul 0-5.

Hanya bola keluar dari Teoh yang akhirnya membuat pasangan Indonesia pecah telur.

Rehan/Lisa akhirnya mendapatkan sentuhan mereka kembali untuk menutup ketinggalan dari pasangan Malaysia.

Mereka menyamakan kedudukan lagi dengan Roy/Teoh pada skor 9-9 sebelum berbalik unggul berkat smes keras Rehan.

Rehan/Lisa merebut interval gim kedua dengan skor 11-9.

Tempo permainan berjalan cepat pasca-jeda. Rehan/Lisa melaju menjaga keunggulan hingga skor 15-13.

Roy/Teoh semakin kewalahan dalam menghadapi dominasi Rehan/Lisa yang makin menjauh setelah menambah lima poin.

Poin kemenangan tercipta setelah Lisa memberikan smes keras ke pojok lapangan. Pasangan Indonesia menang 21-15.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Rexy Mainaky: Indonesia Salah Satu 1 Tim yang Ingin Kami Hindari

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P