Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Korea Open 2022 - Belum Ada Kesulitan, Ahsan/Hendra Hempaskan Wakil Tuan Rumah

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 6 April 2022 | 10:19 WIB
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM – Pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses melengkapkan ganda putra Indonesia yang berhasil lolos ke babak 16 besar Korea Open 2022.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berjumpa dengan wakil tuan rumah, Chan Choo/Jin Choo di babak pertama Korea Open 2022.

Ahsan/Hendra menang dua gim langsung, 21-16, 21-15 di Palma Stadium, Suncheon, Rabu (6/4/2022).

Hasil ini juga menjadi kemenangan sempurna pada hari kedua Korea Open 2022, setelah tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie juga berhasil menang di lapangan sebelah.

Jalannya Pertandingan

Ahsan/Hendra tertinggal 1-3 pada awal pertandingan, namun merea berhasil membalikkan keadaan menjadi 5-3.

Laga setelah itu berjalan cukup ketat hingga kedukan sama 8-8. Ahsan/Hendra sempat unggul dua angka jelang interval.

Namun pasangan Korea itu berhasil membalikkan kedudukan 11-10 pada interval gim kesatu.

Pada awal gim pertama, Choo/Choo sudah menunjukkan pola permainan cepat dan menyerang.

Sementara itu, Ahsan/Hendra seperti biasa bermain lebih sabar dengan mengandalkan pukulan-pukulan drive dan dropshot.

Baca Juga: Amazing Greysia Polli Ajak Jhon Terry, Marco Materazzi dan Javier Zanetti Main Bulu Tangkis

Selepas jeda, skor masih sama kuat hingga 15-15. Namun setelah itu ketenangan dan pengalaman Ahsan/Hendra yang bermain.

Mereka berhasil mencatatkan lima poin langsung dan game poin 20-15.

Pasangan Korea kemudian hanya bisa membalas satu poin, sebelum smes keras dari Ahsan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-16.

Berlanjut di gim kedua, Ahsan/Hendra sebenarnya mampu unggul dengan skor 5-2.

Namun pasangan Korea berhasil menyamakan kedudukan berkat kesalahan-kesalahan yang dilakukan Ahsan usai beberapa kali pukulannya membentur net.

Baca Juga: Mau Saingi Indonesia pada SEA Games 2021, Vietnam Panggil Pemain Angkatan Taufik Hidayat

Pertandingan kembali berjalan ketat keduanya, saling berbalas poin hingga kedudukan 9-9.

Hendra menjadi pembeda setelah menunjukkan smes-smeh kerasnya yang banyak mendulang poin hingga menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-9.

Selepas jeda, pasangan juara dunia tiga kali itu semakin percaya diri, flick serve dari Hendra membuat lawan terkecoh. Ahsan/Hendra terus menjauh 16-11.

Choo/Choo sempat membalas empat poin, namun Ahsan/Hendra terus menunjukkan keperkasaannya atas pemain muda Korea itu.

Bola tanggung di depan net dimanfaatkan dengan baik oleh Hendra Setiawan untuk menutup laga dengan kemenangan 21-15 selama 32 menit.

Baca Juga: Lagi-lagi Kalah pada Babak Awal, Ada Apa Denganmu Anthony?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P