Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, resmi masuk geng Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi usai mencetak hat-trick ke gawang Chelsea di Liga Champions.
Karim Benzema tampil menggila saat memperkuat Real Madrid menghadapi Chelsea dalam laga leg pertama babak perempat final Liga Champions 2021-2022.
Bertandang ke Stamford Bridge, Rabu (6/4/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB, Karim Benzema mencetak hat-trick alias tiga gol dalam kemenangan 3-1 Real Madrid atas Chelsea.
Dikutip BolaSport.com dari Opta Jose, dengan tiga golnya ini, Karim Benzema menjadi pemain keempat yang menorehkan hat-trick dalam penampilan beruntun setelah Cristiano Ronaldo (2017), Lionel Messi (2016), dan Luiz Adriano (2014).
Sebelumnya, Benzema mengukir hat-trick saat membantu Real Madrid menekuk Paris Saint-Germain 3-1 pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
Berkat kemenangan tersebut, Real Madrid pun berhak lolos ke fase ini dengan keunggulan agregat 3-2 atas PSG setelah di leg pertama kalah 0-1.
Gol pertama bomber timnas Prancis tersebut di kandang Chelsea tercipta pada menit ke-21.
Benzema menyundul umpan silang Vinicius Junior di dalam kotak penalti.
Baca Juga: Tampil Jelek Bertahun-tahun, Wajar Man United Terus Kejar Erik ten Hag