Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, punya cerita lucu ketika usianya masih muda. Ia pernah nekat membeli mobil pertamanya, walau sebenarnya tak tahu cara mengendarainya.
Cristiano Ronaldo memulai karier di negara asalnya, Portugal, dengan Sporting CP sebelum secara cepat masuk kategori talenta terhebat di dunia sepak bola.
Selama musim penuh pertamanya di Sporting CP, Cristiano Ronaldo menjalin persahabatan dengan pemain pinjaman, Vitali Kutuzov.
Pada tahun 2002, Vitali Kutuzov didatangkan Sporting CP dari klub Italia, AC Milan.
Vitali Kutuzov mengenang bagaimana momen kebersamaannya dengan Ronaldo yang berjalan selama 10 bulan.
Baca Juga: Hadapi Portugal di Piala Dunia 2022, Korsel Tak Mau Cuma Pikirkan Ronaldo
Salah satu momen yang diingat striker Belarusia ini adalah ketika Ronaldo membeli mobil pertamanya dan tidak tahu cara mengendarainya.
"Kami berada di tim yang sama hanya selama satu tahun, tetapi sering kali dia bersama saya," kata Kutuzov, dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Dalam banyak kesempatan, kami juga berbagi kamar."
"Saya ingat ketika dia mendapatkan mobil pertamanya, Mercedes, yang bahkan dia tidak tahu cara mengemudikannya."
"Akan tetapi, ada kepuasan luar biasa dalam dirinya ketika tiba di lapangan dengan mobil yang dibelinya," ucap Kutuzov lagi.
Baca Juga: Semua Pemain di Dunia Iri kepada Cristiano Ronaldo, kecuali Lionel Messi
Ronaldo diketahui sebagai salah satu pesepak bola yang gemar mengoleksi mobil.
Megabintang berusia 37 tahun ini sering terlihat berpose di samping koleksi kendaraannya.
Menurut laporan Daily Mail yang dikutip BolaSport.com, Ronaldo memiliki koleksi mobil senilai 17 juta poundsterling atau sekitar 318 miliar rupiah.
Koleksi Ronaldo antara lain tiga Ferrari, dua Lamborghini, dua Bugatti, dua McLarens, dua Rolls-Royce, Porsche 911 Turbo, dan beberapa mobil Audi serta Mercedes-AMG.
Selain perkara mobil, Kutuzov juga mengingat bagaimana Ronaldo tertarik mendengar tentang kariernya di AC Milan.
Kutuzov menyadari betapa lapar Ronaldo untuk mencetak gol dan kini telah bertransformasi menjadi pemain yang lengkap.
Baca Juga: Ribut di Instagram, Rooney Bisa Bikin Ronaldo Menangis di Pelukan Georgina
"Kami adalah dua anak dalam tim juara yang telah memenangi segalanya," kata Kutuzov.
"Dia berusia 17 tahun, saya 21 tahun. Dia bertanya kepada saya tentang Milan dan bagaimana rasanya berlatih dengan pemain-pemain berkelas."
"Dia lapar untuk menghabisi peluang, meskipun sekarang dia adalah pemain yang berbeda."
"Saat itu dia lebih banyak menggiring bola. Hari ini dia pemain lengkap dan berkontribusi dalam segala hal," ujar Kutuzov menambahkan.