Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF Futsal 2022 - Timnas Indonesia Bertemu Thailand di Final

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 8 April 2022 | 18:50 WIB
Indonesia menghadapi Myanmar di babak semifinal Piala AFF Futsal 2022 (AFFPRESSE TWITTER)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia berhasil melaju ke final Piala AFF Futsal 2022.

Skuad Garuda akan bertemu Thailand di laga final Piala AFF 2022 yang berlangsung di Huu Mark Indoor Stadium, Bangkok, Thailand, Minggu (10/4/2022).

Timnas Indonesia sukses melaju ke final Piala AFF Futsal 2022 usai menundukan Myanmar dengan skor 6-1.

Pada babak pertama, timnas Indonesia unggul 1-0 atas Myanmar lewat gol Syauqi Saud.

Di babak kedua, timnas Indonesia mengamuk dengan mencetak lima gol lagi lewat Evan Soumalena, Andriansyah Runtuboy, dan Guntur Sulistyo.

Tak hanya melaju ke final, timnas Indonesia juga sukses mendapatkan tiket ke Piala Asia Futsal 2022 di Kuwait.

Lawan timnas Indonesia di laga final adalah tuan rumah Thailand.

Thailand sukses menekuk Vietnam dengan skor 3-1.

Baca Juga: Niat Dapatkan Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Malah Terancam Rugi

Ini menjadi pertemuan kedua timnas Indonesia melawan Thailand di ajang tersebut.

Sebelumnya, kedua tim sempat bertemu di babak penyisihan Grup A dan berakhir imbang 2-2.

Laga final ini sangat menarik disaksikan karena kedua tim sama-sama menampilkan permainan terbaiknya.

Seperti diketahui, timnas Indonesia melaju ke semifinal setelah keluar sebagai runner up grup.

Baca Juga: Gantikan Peran Shin Tae-yong di Latihan Timnas U-23 Indonesia, Bima Sakti Fokus Tingkatkan Fisik Pemain

Sementara Thailand keluar menjadi juara grup dan unggul selisih gol dari tim Merah Putih.

Timnas Indonesia menargetkan bisa menjadi juara Piala AFF Futsal untuk kedua kali.

Adapun Thailand sudah menjadi juara sebanyak 15 kali di turnamen bergengsi se Asia Tenggara tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P