Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, berhasil menjadi yang tercepat pada latihan bebas ketiga (FP3) MotoGP Americas 2022.
Fabio Quartararo membukukan catatan waktu tercepat 2 menit 2,361 detik pada FP3 MotoGP Americas yang berlangsung di Circuit of the Americas, Sabtu (9/4/2022).
Juga menjadi pembalap tercepat dalam hasil kombinasi, Quartararo dipastikan lolos ke sesi kualifikasi 2 (Q2) secara langsung.
Pembalap lain yang lolos Q2 adalah Enea Bastianini (Gresini Racing), Jack Miller (Ducati Lenovo), Marc Marquez (Repsol Honda), dan Johann Zarco (Pramac Racing).
Kemudian Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), Pol Espargaro (Repsol Honda), Joan Mir (Suzuki Ecstar), Takaaki Nakagami (LCR Honda), dan Luca Marini (Mooney VR46).
Jalannya Sesi
Sesi FP3 penting karena menjadi kesempatan terakhir pembalap untuk lolos secara langsung ke kualifikasi 2 (Q2).
Hanya 10 besar hasil kombinasi FP yang bisa lolos otomatis ke Q2 yang menentukan posisi start 1 sampai 12.
Posisi pertama masih dipegang Johann Zarco dengan raihan 2 menit 2,542 detik yang didapatnya dari FP2.
Belum ada perubahan posisi setelah FP3 berjalan 20 menit. Para pembalap masih melaju dalam ritme balapan.
Time to up the horsepower! ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 9, 2022
A crucial #MotoGP FP3 goes green ????#AmericasGP ???????? | #GP500 pic.twitter.com/0QlcfS2RgG
Baca Juga: MotoGP Americas 2022 - Francesco Bagnaia Pasang Target Sederhana
Catatan waktu lap baru dipertajam pada 15 menit terakhir sesi, ketika grip meningkat karena jejak karet ban.
Enea Bastianini hampir mengganggu posisi Johann Zarco tetapi waktu lapnya masih lebih lambat 0,152 detik.
Baru pada lap berikutnya Bastianini sukses mengambil alih posisi pertama dengan catatan waktu lap 2 menit 2,420 detik.
Lima menit tesisa, para pembalap bergerombol untuk mencari slipstream.
Quartararo menjadi salah satu rider yang paling diincar. El Diablo sampai sengaja melebar untuk mengecoh pembalap di belakangnya.
Kehilangan satu lap untungnya tak berdampak banyak bagi Quartararo.
Sang juara bertahan menjadi yang tercepat setelah mencatatkan waktu lap terbaik 2 menit 2,361 detik.
Kualifikasi MotoGP Americas akan berlangsung pada Sabtu (9/4/2022) siang waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.
Hasil FP3 MotoGP Americas 2022
1. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) 2:02,361
2. Enea Bastianini (Gresini Racing) +0,059
3. Jack Miller (Ducati Lenovo) +0,086
4. Marc Marquez (Repsol Honda) +0,129
5. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) +0,260
6. Pol Espargaro (Repsol Honda) +0,437
7. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +0,513
8. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +0,547
9. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) +0,560
10. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) +0,636
11. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +0,711
12. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) +0,725
13. Maverick Vinales (Aprilia Racing) +0,993
14. Andrea Dovizioso (Yamaha RNF Racing) +1,009
15. Johann Zarco (Pramac Racing) +1,152
16. Brad Binder (Red Bull KTM) +1,261
17. Jorge Martin (Pramac Racing) +1,276
18. Alex Marquez (LCR Honda) +1,472
19. Miguel Oliveira (Red Bull KTM) +1,588
20. Remy Gardner (Tech3 KTM) +1,738
21. Darryn Binder (Yamaha RNF Racing) +1,935
22. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) +1,988
23. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) +2,145
24. Raul Fernandez (Tech3 KTM) +2,181
Sepuluh Besar Hasil Kombinasi FP
1. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) 2:02,361
2. Enea Bastianini (Gresini Racing) +0,059
3. Jack Miller (Ducati Lenovo) +0,086
4. Marc Marquez (Repsol Honda) +0,129
5. Johann Zarco (Pramac Racing) +0,181
6. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) +0,260
7. Pol Espargaro (Repsol Honda) +0,437
8. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +0,513
9. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +0,547
10. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) +0,560
Baca Juga: MotoGP Americas 2022 - Sedang Butuh Tenaga, Sakit Perut Bikin Pol Espargaro Nelangsa